26.2 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Pemkab Teluk Bintuni Antisipasi Peredaran Stok Pangan Kedaluwarsa

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Kepala Dinas Perindagkop dan UMKM Teluk Bintuni, Yulius Bandi mengatakan, stok bahan pokok aman hingga Lebaran Idul Fitri nanti. Pengawasan juga dilakukan terhadap barang-barang kedaluwarsa.

    “Hasil pantauan, kita perkirakan stok pangan aman dan terjamin hingga Lebaran. Soal label kedaluwarsa sedang kita selidiki dengan melibatkan dinas terkait. Jika ditemukan akan langsung disita,” jelas Yulius, Jumat (7/5/2021).

    Baca juga:  Ratusan Guru Unjuk Rasa di DPRD Bintuni, Tolak Hasil Seleksi Guru Kontrak

    Yulius mengungkapkan, selain pasokan, pihaknya juga tengah mengecek stabilitas harga di pasar. Pasalnya menjelang Lebaran, kerap terjadi kenaikan yang tiba-tiba yang bisa memicu gejolak.

    Baca juga:  Penemuan Mayat di Gelanggang Argosigemerai, Ada Luka Tusuk di Tubuh Korban

    Meski ada penyekatan, pasokan 9 bahan pokok yang berasal dari Manokwari ke Bintuni dipastikan tak terganggu. Kata Yulius, pasokan logistik terutama pangan mendapat prioritas untuk didistribusi.

    Yulius mengatakan, kendati stok dan harga stabil, pemkab tetap melakukan langkah antisipasi. Salah satunya dengan menggelar pasar murah mendekati Idul Fitri.

    Baca juga:  Kasus Korupsi Masjid At-Taqwa Bintuni Naik ke Penyidikan, Polisi Segera Tetapkan Tersangka

    “Dinas Perindagkop akan mengadakan pasar murah untuk membantu masyarakat menjelang hari raya Idul Fitri. Tapi belum bisa ditentukan waktu dan harinya kapan” tutup Yulius. (LP5/red)

    Latest articles

    Babak 32 Besar Liga 4 Digelar 29 April, Ini Pembagian Grup...

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Babak 32 besar putaran nasional Liga 4 2024/2025 akan bergulir mulai 29 April hingga 4 Mei 2025. Sebanyak 32 tim terbaik...

    More like this

    Dukung Pelayanan GKI, Bupati Bintuni Ajak Jemaat Wujudkan Masyarakat SERASI

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan dukungannya terhadap pelayanan Gereja...

    ASN Bintuni Diminta Maksimalkan Kinerja Dukung Program 100 Hari Bupati

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk...

    Ketua Komnas HAM Papua Ditembak KKB Saat Operasi Pencarian Iptu Tomi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Perwakilan Papua,...