29.2 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
29.2 C
Manokwari
More

    Pemkab Manokwari Larang Guru PPPK Ajukan Pindah Tugas

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Pemerintah Kabupaten Manokwari baru saja mengukuhkan ratusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk formasi guru. Sebelum menjalankan tugas, mereka diwanti-wanti agar tak ada yang mengajukan pindah tugas.

    “Semua sudah tertuang di SK Bupati, segera melapor dan menyesuaikan diri. Saya harap tetap laksanakan tugas dan tidak ada alasan untuk pindah ke tempat tugas lain sebagaimana yang di-SK-kan,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Manokwari Martinus Dowansiba, pekan lalu.

    Baca juga:  Jaksa Agung Instruksikan Kejati-Kejari Fokus Berantas Mafia Tanah

    Menurut Martinus, peran guru sangat penting dalam menyiapkan sumber daya manusia. Dari gurulah lahir generasi yang akan disiapkan untuk menghadapi masa depan.

    Baca juga:  DPRD Manokwari Akan Gelar RDP Pasca Aksi Pencaker Pertanyakan Hasil CPNS 2021 

    Sebagaimana diketahui, pada pengukuhan, ada 266 PPPK formasi guru yang resmi menerima SK. Jumlah ini kita Martinus, diharapkan bisa menutupi kekurangan guru di Manokwari.

    “Itu sebabnya jangan ada yang minta pindah tugas. Karena keberadaan guru itu sangat penting dan sangat dibutuhkan, sebagaimana dengan yang telah kita petakan. Sehingga guru yang sudah jadi P3K dapat fokus dan bersyukur dengan apa yang sudah ada saat ini,” tutup dia.(LP3/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Bertemu Menteri HAM Natalius Pigai, PFM Minta Hak-hak Masyarakat Tanah Papua jadi Perhatian

    JAKARTA, Linkpapua.com - Anggota DPD RI asal Papua Barat Daya, Mananwir Paul Finsen Mayor...