27.8 C
Manokwari
Senin, Februari 10, 2025
27.8 C
Manokwari
More

    DPRD Manokwari Akan Gelar RDP Pasca Aksi Pencaker Pertanyakan Hasil CPNS 2021 

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPRD Manokwari akan menggelar Rapat Dengar Pendapat(RDP) dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup pemkab Manokwari terkait dengan hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi Pemkab Manokwari tahun 2021.

    ”Dengan adanya aksi tadi dari masyarakat dan juga peserta CPNS di sekitar kantor Bupati Manokwari, kami mencoba mendengar apa yang masa inginkan aspirasikan. Hasil komunikasi dengan pencaker, mereka ingin kepastian pengumuman hasil CPNS. Sehingga kita rencana besok akan RDP dengan sejumlah OPD,”ujar Wakil Ketua Sementara DPRD Manokwari Hariono.K.M. May usai menemui pendemo Selasa (24/9/2024) petang.

    Baca juga:  Polisi Amankan 106,5 Gram Sabu-sabu di Manokwari, Tersangka Jual Paket Kecil hingga Rp1 Juta

    Dikatakan Politisi Golkar tersebut, sejumlah OPD yang akan mengikuti RDP yaitu Inspektorat Manokwari, BPSDM Manokwari dan juga Sekda Manokwari.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Ultimatum OPD Terkait Anggaran Pilkada 2024

    “Tentu kita harap setelah RDP dengan OPD terkait kita semua bisa mendapat kepastian waktu pengumuman CPNS ini. Serta apa yang menjadi kendala sehingga terlambat diumumkan,”tambah dia.

    Baca juga:  Pemda Manokwari Dorong Pembayaran Hak Pegawai secara Digital

    Sebelumnya, puluhan peserta CPNS melakukan aksi blokade gerbang masuk ke kantor Bupati Manokwari sejak Selasa pagi untuk mempertanyakan kepastian waktu pengumuman hasil CPNS formasi pemkab Manokwari tahun 2021. Masa akhirnya bersedia membuka blokade setelah menyampaikan aspirasinya dihadapan pimpinan dan anggota DPRD Manokwari.(LP3/Red)

    Latest articles

    DPRK Teluk Bintuni Umumkan Penetapan Yohanis-Joko sebagai Bupati-Wabup Terpilih

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni mengumumkan penetapan Yohanis Manibuy dan Joko Lingara sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk periode 2025-2030. Penetapan diumumkan DPRK...

    More like this

    DPRK Teluk Bintuni Umumkan Penetapan Yohanis-Joko sebagai Bupati-Wabup Terpilih

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni mengumumkan penetapan Yohanis Manibuy dan Joko Lingara sebagai Bupati...

    Polda Papua Barat gelar Ops Keselamatan Mansinam, 9 Pelanggaran jadi Sasaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir, S.I.K, M.T.C.P., memimpin Apel Gelar...

    Kebijakan Pemangkasan Anggaran, Hermus Indou: Kami akan menyesuaikan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou angkat bicara dengan adanya kebijakan pemangkasan anggaran dari...