26.8 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26.8 C
Manokwari
More

    Patut Dicontoh, Warga Aimasi Antusias Bayar Pajak

    Published on

    Manokwari, LinkPapuaBarat.com– Ada pemandangan menyejukkan pada kegiatan pelayanan pembayaran pajak warga yang dilaksanakan oleh Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Manokwari di sejumlah kampung distrik Prafi, Kamis (15/19/20).

    Kegiatan pelayanan pajak yang dilaksanakan di balai kampung Aimasi ini mendapat sambutan positif dari warga. Antusiasme warga untuk membayar pajak sangat tinggi, terlihat dari antrian panjang warga yang datang hendak bayar pajak.

    Kepala kampung Aimasi, Jimy Otsinar menyambut baik jemput bola yang dilaksanakan oleh Bapenda Manokwari.

    Baca juga:  Dinas Diminta Antisipasi Penumpukan Siswa saat PPDB, Trisep Dorong Pemerataan Kualitas Pendidikan

    “Apa yang dilakukan Bapenda ini sangat baik karena terkadang masyarakat enggan mendatangi langsung kantor untuk membayar pajak. Mungkin karena jauh atau ada kesibukan lainnya. Dengan datang langsung seperti ini masyrakat juga antusias karena kesadaran membayar pajak sudah ada. Kedepannya harus terus dilaksanakan setiap tahun bila perlu dua kali dalam setahun agar yang belum bisa hari ini dikesempatan berikut masyarakat bisa datang,”ungkap dia.

    Baca juga:  Manokwari Dapat Bantuan Alat Pemantau Kualitas Udara

    Sementara itu kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Manokwari, Muhammad Irwanto menjelaskan dengan datang langsung ke lapangan pihaknya juga menginventarisir persoalan pajak yang terjadi dimasyarakat.

    “Dengan datang langsung seperti ini persoalan pembayaran pajak bisa diidentifikasi sebisa mungkin bisa langsung diselesaikan ditempat. Dengan begitu diharapkan tahun depan sudah tidak ada persoalan pembayaran pajak lagi. Kita layani ditempat yang wilayahnya realisasi pembayaran pajaknya masih rendah,”jelasnya.

    Baca juga:  Gelar Rapimda II, DPD Partai Hanura Evaluasi Hasil Pileg 2024  

    Diungkapkannya salah satu persoalan yang sering ditemukan yaitu doubel SPPT. Bapenda Manokwari kedepan akan terus melakukan jemput bola. Ini penting juga sebagai realisasasi dari Pendapatan Asli Daerah (PAD). Selain di kampung Aimasi, dikesempatan yang sama Bapenda Manokwari juga membuka layanan pembayaran pajak di kampung Indisey.(LPB3/red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat,...

    Penumpang PELNI Didorong Manfaatkan PELNI Mobile, Memudahkan Pembelian Tiket

    MANOKWARI, Linkpapua.com- GM PT Pelayaran Indonesia (PELNI) Manokwari Yusuf menyampaikan dalam momentum HUT PT...

    Resmi Digelar, Musrenbang Distrik Manokwari Barat, Manokwari Timur dan Manokwari Utara, Bupati: Fokus Program Prioritas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemkab Manokwari menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang digelar bersamaan yaitu distrik...