28.9 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Orgenes Wonggor: Selamat Datang di DPR, Kita Ditunggu Tugas Berat

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com-
    Anggota DPR Papua Barat periode 2024-2029 resmi dilantik, Rabu (2/10/2024). Pelantikan berlangsung dalam sebuah rapat paripurna istimewa DPR.

    Pelantikan ini sekaligus mengukuhkan
    legislator Partai Golkar, Orgenes Wonggor sebagai Ketua sementara DPR Papua Barat.

    Dalam sambutannya, Orgenes Wonggor mengatakan semua yang terjadi hari ini sudah direncanakan Tuhan. Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam agenda ini.

    Baca juga:  Vaksinasi Kaum Waria Dimulai di Manokwari, Animo Masih Kurang

    “Kami juga memberi apresiasi kepada 29 anggota DPR yang bergeser ke Papua Barat Daya. Terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini,” ujar Orgenes.

    Orgenes menerangkan, anggota DPR PB yang dilantik hari ini telah ditunggu tugas berat ke depan. Karena itu dirinya berharap semua bisa menjalankan fungsi dan tanggung jawabnya dengan baik.

    “Kita telah ditunggu tugas pengabdian untuk masyarakat. Kepada yang belum terpilih saya harap bersabar.
    Yang baru masuk ke DPR saya ucapkan selamat datang di lembaga DPR ini,” katanya.

    Baca juga:  Dari Rakernis Polda Papua Barat, Ketua PWI Bustam Bicara Pentingnya 'Rasa' dalam Berita

    Wonggor menuturkan, banyak yang telah dilewati dalam rentang waktu 5 tahun. Hampir 2 tahun vakum dan, hampir tidak bisa berbuat apa-apa akibat Covid-19 pada tahun 2020-2022.

    “Termasuk juga revisi UU Otsus memberikan situasi banyak yang menolak. Namun setelah melewati proses akhirnya bisa direvisi UU Otsus bersama Mendagri dan DPR RI,” terang Orgenes.

    Baca juga:  Keluarga Korban Dugaan Pelecehan Seksual Oknum Pejabat PB Barat Desak Langkah Serius Kepolisian

    Orgenes juga menyinggung soal tahun pemekaran Provinsi Papua Barat Daya. Menurutnya, pemekaran itu telah mengubah banyak hal di pemerintahan Papua Barat.

    “Jadi betul-betul selama 5 tahun ini DPR benar-bentar memiliki tugas yang berat. Siapkan penyusunan anggaran untuk daerah otonom baru,” imbuhnya. (LP1/red)

    Latest articles

    Tim Desk Pilkada Pemprov Papua Barat akan Monitoring Persiapan di 7...

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sekretaris Desk Pilkada Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini mengatakan, Tim Desk Pilkada akan mengunjungi 7 kabupaten di Papua Barat sebelum...

    More like this

    Tim Desk Pilkada Pemprov Papua Barat akan Monitoring Persiapan di 7 Kabupaten  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Sekretaris Desk Pilkada Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini mengatakan, Tim...

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan...

    Besok Orideko-Mansyur Kampanye Akbar di Pantai WTC, Bakal Hadirkan Puluhan Ribu Pendukung   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com– Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat nomor urut 1,...