26.5 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Oknum Pejabat Pemkab Bintuni Dilapor Lakukan Kekerasan Seksual

    Published on

    BINTUNI, linkpapua.com- Seorang pejabat Pemkab Teluk Bintuni dilaporkan telah melakukan kekerasan seksual terhadap seorang ASN. Kasus ini tengah ditangani Polres Teluk Bintuni.

    Laporan ini di buktikan dengan surat tanda terima laporan polisi No/LP/B/52/IV/2022/SPKT/Res Teluk Bintuni/ Papua Barat atas nama terduga korban TDW. Pelaku sendiri berinisial MN. Ia seorang kepala OPD.

    Baca juga:  RPM Tancap Gas Galang Dukungan untuk HERO

    Kapolres Teluk Bintuni AKBP Junov Siregar melalui Kasatreskrim Iptu Tomi Samuel Marbun membenarkan laporan tersebut. Ia mengatakan, korban melaporkan ke bagian SPKT Senin (11/4/2022) pukul 14.10 WIT.

    “Ya laporannya atas dugaan kejahatan asusila yang terjadi hari itu juga pada pukul 12.00 WIT. Kejadiannya di ruang kerja terduga pelaku,” terang Tomi.

    Baca juga:  HUT ke-78 Bhayangkara, Kapolres Teluk Bintuni Ingatkan Personel Jaga Kepercayaan Publik

    Menurut Tomi, untuk saat ini pihaknya masih melengkapi keterangan saksi-saksi terlebih dahulu.

    “Nanti hari Kamis setelah pemeriksaan terduga terlapor baru kami infokan lengkapnya kepada wartawan”, ujar Tomi.

    Korban TDW ketika di konfirmasi hal ini menyatakan, ia terpaksa melaporkan tindakan MN karena sudah dianggap melecehkan harga dirinya sebagai seorang perempuan. Ia mengaku ini bukan yang pertama kalinya MN melakukan kejahatan asusila.

    Baca juga:  Dua Warga Teluk Bintuni Sukarela Serahkan Senpi Rakitan-Amunisi ke Polisi

    Sebelumnya ia juga pernah dilecehkan secara verbal. Ia berharap upaya ini bisa menjadikan efek jera untuk terduga pelaku, sehingga tidak ada lagi korban lainnya. (LP5/red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat...

    Halalbihalal Korpri Raja Ampat, Bupati Ajak Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, mengajak seluruh Aparatur Sipil...

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...