26 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26 C
Manokwari
More

    Musdalub DPD Golkar Papua Barat, Pendaftaran Calon Ketua Dibuka Jumat 24 November

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Steering Committee (SC) Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Golkar Papua Barat periode 2020-2025 akan membuka pendaftaran calon ketua, Jumat (24/11/2023).

    Ketua SC Musdalub DPD Golkar Papua Barat, Amin Ngabalin, menjelaskan musdalub adalah mekanisme organisasi partai untuk mengambil keputusan setelah terjadi kekosongan pimpinan.

    Baca juga:  KNPI Papua Barat Galang Dana untuk Korban Longsor Pegaf  

    Tahapan awal pendaftaran bakal calon ketua akan dilaksanakan selama satu hari, dimulai pukul 09.00 hingga 16.00, dan berpusat di Sekretariat DPD Golkar Papua Barat.

    “Akhir dari kepengurusan pelaksana tugas pada Desember menuntut kita untuk menggelar musdalub guna mengisi kekosongan pimpinan hingga 2025,” ujar Amin dalam konferensi pers, Kamis (23/11/2023).

    Baca juga:  Golkar Papua Barat Rekomendasikan Waterpauw Jadi Calon Gubernur Pilkada 2024

    Amin menjelaskan calon ketua harus memenuhi sejumlah persyaratan administrasi, termasuk dukungan minimal 50 persen plus satu dari DPD Golkar tingkat kabupaten, ormas pendiri, didirikan, DPP, dan DPD provinsi.

    Musdalub dijadwalkan berlangsung, Sabtu (25/11/2023), yang rencananya dihadiri Ketua Umum DPP Golkar, Airlangga Hartarto, dan para ketua Golkar se-Papua. Selain itu, pelantikan ketua terpilih direncanakan dilaksanakan, Minggu (26/11/2023).

    Baca juga:  Waterpauw Tanggapi Dukungan Jadi Ketua Golkar Papua Barat: Saya Siap!

    Plt. Sekretaris DPD Golkar Papua Barat, Suriyati, menjelaskan musdalub ini bertujuan untuk mengisi kekosongan kepengurusan setelah mantan Ketua DPD Golkar Papua Barat, Lamberthus Jitmau, mengundurkan diri karena menjadi Ketua DPD Golkar Papua Barat Daya. (LP3/Red)

     

    Latest articles

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian publik balap nasional lewat debut impresifnya pada seri pertama Mandalika...

    More like this

    Pembalap Papua Barat Fadhil Musyavi Curi Perhatian di Mandalika Racing Series 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Muhammad Fadhil Musyavi, pembalap muda asal Papua Barat, sukses mencuri perhatian...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...

    Soal Anggaran Perjalanan Dinas Dipangkas, TAPD-DPR Papua Barat Minta Solusi ke Kemendagri

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama DPR Papua Barat akan berkonsultasi...