26 C
Manokwari
Senin, Juni 24, 2024
26 C
Manokwari
More

    Mugiyono Pastikan Dukungan PKS ke Hermus Indou

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati petahana Manokwari Hermus Indou hampir pasti akan mendapatkan dukungan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dalam pilkada 27 November mendatang.

    Ketua DPW PKS Papua Barat Mugiyono yang digadang-gadang bakal menjadi Calon Wakil Bupati mendampingi Hermus tersebut mengatakan komunikasi yang terbangun selama ini dengan Hermus Indou berjalan dengan baik dan semakin intensif.

    Baca juga:  Setelah Dilantik, Anggota PPD se-Manokwari Ikuti Orientasi Tugas

    “Dukungan dari PKS ke Hermus itu sudah pasti. Dibuktikan juga PKS kita tidak membuka penjaringan untuk calon kepala daerah di Manokwari. Untuk informasi saya yang mendampingi pak Hermus tentu menjadi kewenangan beliau. Jadi kita diambil atau tidak sebagai Calon Wakil Bupati, PKS akan tetap bersama Hermus, “ujar dia Jumat (14/6/2024) malam.

    Baca juga:  Resmikan Pastori GKI Petrus Amban, Nataniel Harap Gereja Cetak Generasi Berkualitas

    Dikatakannya, berdasarkan komunikasi yang sudah dilakukan, Hermus Indou akan menyampaikan figur Calon Wakil Bupati akan disampaikan setelah dilakukan survei.” Yang pastinya kita optimis bakal digandeng dengan beberapa alasan. Tetapi biarlah beliau yang akan menyampaikan setelah hasil survei keluar,”tambahnya.

    Baca juga:  Legislator Manokwari Maman Hermawan Serahkan Sapi Kurban ke Masjid Al-Falah

    PKS sendiri di DPRD Manokwari berdasarkan caleg terpilih memiliki 2 kursi. Selain PKS, sejumlah partai lainnya telah menyampaikan dukungan secara terbuka kepada Hermus Indou.(LP3/Red)

    Latest articles

    Rusak Parah, Pemkab Bintuni Tinjau Jalan Penghubung 12 Distrik Pengunungan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Dinas PUPR Kabupaten Teluk Bintuni bersama sejumlah stakeholder meninjau komdisi jalan penghubung 12 distrik di wilayah pegunungan. PUPR menyebut, hasil peninjauan tergambar...

    More like this

    Rusak Parah, Pemkab Bintuni Tinjau Jalan Penghubung 12 Distrik Pengunungan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Dinas PUPR Kabupaten Teluk Bintuni bersama sejumlah stakeholder meninjau komdisi jalan penghubung...

    Akses Penghubung Distrik Masyeta-Moskona Rampung, Masyarakat Adat Apresiasi Pemkab Bintuni

    BINTUNI,linkpapua.com- Wakil Kepala Suku Besar Moskona, Simson Orocomna memuji pembangunan jalan penghubung Distrik Masyeta...

    KPU Manokwari dan Bpjs Ketenagakerjaan Teken Mou, Penyelenggara Adhock Terjamin

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan...