26.9 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
26.9 C
Manokwari
More

    Minta OPD Seleksi Ketat Proposal Bantuan Warga, Waterpauw: Jangan Terlalu Dimanja!

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, meminta jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat untuk ketat dalam menyeleksi proposal permohonan bantuan dana warga masyarakat.

    “Kita jangan terlalu memanjakan dengan bantuan yang pada akhirnya membuat masyarakat malas untuk bekerja sehingga proposal permohonan bantuan harus diseleksi ketat,” kata Waterpauw dalam rapat koordinasi (rakor) bersama OPD di Manokwari, Kamis (8/9/2022).

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Segera Lelang 20 OPD Dijabat Plt

    Waterpauw mengakui, banyak proposal permohonan bantuan dana diajukan masyarakat kepada Pemprov Papua Barat.

    Baca juga:  Tim Komnas HAM Temui Waterpauw, Bahas Isu Keamanan dan Stunting

    Proposal itu, kata dia, akan dibagikan kepada seluruh OPD untuk dipelajari mana yang layak mendapatkan bantuan.

    Dia mengingatkan OPD agar tidak menjawab semua proposal, tetapi mempelajari dan menyeleksi mana yang bisa atau layak diberikan bantuan dan mana yang tidak.

    Baca juga:  Kumpulkan Instansi Vertikal, Ali Baham Minta Kolaborasi Bangun Papua Barat

    “Jangan kita memanjakan masyarakat membuat mereka malas belajar di atas tanah yang kaya akan sumber daya alam ini,” ujar Waterpauw. (LP2/Red)

    Latest articles

    IKKB Manokwari ajak Warganya Tingkatkan Silaturahmi

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ikatan Kerukunan Keluarga Bima (IKKB) Manokwari menggelar Halal Bi Halal 1446 H yang dipusatkan di gedung MUI Papua Barat Minggu (27/4/2025). Turut...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...