27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 20, 2024
27.4 C
Manokwari
More

    Minim Saksi, Polisi Kesulitan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Bayi di Pantai Sowi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari terus mendalami penemuan mayat bayi di Pantai Sowi, pekan lalu. Minimnya saksi jadi penyebab kepolisian kesulitan mengungkap kasus ini.

    “Kepolisian terus melakukan pendalaman terhadap penemuan mayat bayi di Sowi. Namun, memang dalam proses pengembangan ini kita kesulitan karena minimnya saksi-saksi di TKP,” kata Kapolres Manokwari, AKBP Parasian Herman Gultom, Senin (13/6/2022).

    Baca juga:  Jadi Tersangka Penganiayaan, Oknum Pejabat Pemprov Papua Barat Ditahan

    Gultom pun meminta partisipasi warga untuk mengungkap penemuan bayi ini. “Jika ada masyarakat mengetahui berkaitan dengan kejanggalan pada seseorang terhadap proses kelahiran, dapat menyampaikan ke pihak kepolisian agar dapat ditindaklanjuti,” ujar Gultom.

    Baca juga:  Peringati Hari Pahlawan, Murid TK Pembina Manokwari Ziarah ke TMP

    Kepolisian telah berkoordinasi dengan rumah sakit dan mengambil sampel darah bayi. “Sudah diambil sampai darah mayat bayi sehingga jika dibutuhkan untuk pembuktian jika ada yang dicurigai bisa dilakukan. Sesuai hasil fisum memang bayi ditemukan masih dengan ari-arinya sehingga diduga bayi dibuang setelah dilahirkan,” tambah dia.

    Baca juga:  BPJS Kesehatan Mansel Siapkan Link Website Layani Skrining Petugas KPPS Pemilu 2024

    Pekan lalu, sesosok mayat bayi ditemukan seorang warga saat memancing di Pantai Sowi yang kemudian dilaporkan ke Basarnas Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    PFM Ingatkan Pj Gubernur Alokasikan Anggaran Memadai untuk MRPBD

    0
    SORONG, Linkpapua.com- Mananwir Paul Finsen Mayor (PFM) mengingatkan Pj Gubernur Papua Barat Daya agar memperhatikan keuangan MRPBD. Sebab posisi MRPBD hari ini sangat strategis...

    More like this

    Persiapan Pilkada Serentak 2024, KPU Manokwari Mulai Perekrutan Penyelenggara Ad hoc

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari dalam kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak...

    Hermus Indou Puji Kontribusi LDII Bagi Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Manokwari menggelar Silaturohim Syawal pada Sabtu...

    Pemkab dan Pemprov Siapkan Ganti Rugi Warga Terdampak Alihtrase Rendani

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou Jumat(19/4/2024) menggelar pertemuan dengan warga terdampak pembangunan alihtrase...