28.3 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Miliki Puluhan Anak Asuh di Manokwari Selatan, Waterpauw Minta Orang Tua Setop Konsumsi Pinang

    Published on

    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com—Penjabat Gubernur Papua Barat bersama Pj. Ketua Penggeram Tim PKK, Ny. Roma Waterpauw mengangkat sebanyak 20 anak asuh di Kabupaten Manokwari Selatan.

    Puluhan anak yang diasuh itu dalam rangka penanganan stunting di daerah tersebut. Dari beberapa kasus stunting di Manokwari selatan, sebanyak 67 anak menjadi tanggung jawab Provinsi Papua Barat dalam 3 bulan ke depan dan akan dievaluasi selanjutnya.

    Baca juga:  RSUD Papua Barat Kini Miliki Ruang Pusat Terapi Jiwa dan Rehabilitasi Narkotika

    “Kita kerja percepatan berikan makanan sehat untuk anak-anak, pemerintah bantu. 67 anak jadi tanggung jawab kami untuk bantu selama 3 bulan dan tambah 3 bulan lagi, dari provinsi lakukan dan diikuti kabupaten,” ujar waterpauw saat menyambangi Posyandu Tabura, Manokwari selatan, Selasa (6/6/2023).

    Baca juga:  Waterpauw Cerita Usai Lantik 15 Pejabat: Ada yang Dicopot tapi Tak Asal-asalan

    Dalam kesempatan itu, Waterpauw mengingatkan kepada orang tua agar berhenti untuk mengutamakan konsumsi pinang dan gunakan biaya untuk membeli makanan bergizi bagi kebutuhan anak.

    “Stop pinang, beli makanan bergizi. Berikan pelayanan penurunan Stunting di Abresso, ini upaya Pemprov dan pemkab Mansel,” Paparnya.

    Anak angkat Penjabat Gubernur Waterpauw sebanyak 12 orang berada di Kampung Abresso dan anak asuh dari Pj. Ketua Tim Penggerak PKK sebanyak 8 anak di Ransiki.

    Baca juga:  Pimpin Apel Operasi Ketupat, Wabup Mansel Ingatkan Pandemi Belum Berakhir

    Dalam penanganan stunting kata waterpauw perlu dilakukan kerja bersama antara pemerintah provinsi dan kabupaten. Dalam kesempatan yang sama, pemerintah juga memberikan makanan B2SA (beragam, bergizi, seimbang, dan aman) secara langsung kepada anak-anak. (LP9/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Batalyon TP 805 KSW – Kodam Kasuari Gelar Karya Bakti di Pasar Kenangan Ransiki

    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com - Gabungan Batalyon Teritorial Pembangunan 805/KSW bersama Kodim 1808 Mansel dan...

    Bentuk Pengabdian ke Masyarakat, Alumni FK UNCEN Gelar Baksos di Manokwari Selatan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebagai bentuk pengabdian ke masyarakat, Alumni Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Cendrawasih (UNCEN)...

    KPU: Bernad Mandacan – Mesakh Inyomusi Pemenang Pilkada Mansel 2024

    MANSEL, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Manokwari Selatan merampungkan rekapitulasi penghitungan suara tingkat...