27.1 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
27.1 C
Manokwari
More

    Masalah Kekurangan Guru di Distrik Terpencil Mansel Mendesak

    Published on

    MANSEL, LinkPapua.com – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), Tera Auri, mengungkapkan ketersediaan guru di wilayah distrik terpencil, seperti Tahota, Isim, dan Nenei menjadi masalah serius.

    “Kami masih menghadapi kekurangan guru terutama di tingkat SD dan SMP. Namun, untuk guru SMA, keadaannya sudah cukup memadai,” katanya saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (31/7/2023).

    Baca juga:  Bupati Mansel Tekankan Bahaya Miras dan Ajak Masyarakat Bersama-sama Setop Konsumsi

    Auri melanjutkan dari segi fasilitas bangunan sekolah, hampir semua distrik sudah memiliki fasilitas memadai, kecuali Tahota yang belum memiliki SMA, tetapi SD dan SMP sudah tersedia.

    Makanya, kata dia, Disdik Mansel belum menerapkan sistem zonasi karena selain kekurangan guru, di Tahota juga belum tersedia SMA.

    Baca juga:  Polres Terus Genjot Vaksinasi di Mansel

    “Kami berencana untuk menerapkan sistem zonasi setelah pemerataan guru terpenuhi secara merata. Distrik-distrik seperti Tahota, Isim, dan Nenei masih menghadapi kekurangan guru. Namun, situasi di Nenei mulai membaik, sementara di Tahota dan Isim kekurangan guru masih menjadi kendala,” bebernya.

    Auri juga menyampaikan di Distrik Isim, rencananya akan dibuka satu sekolah lagi untuk menjawab kebutuhan siswa/siswi di Hogomot dan Desra yang jaraknya cukup jauh.

    Baca juga:  Bangkitkan Lahan Tidur di Papua Barat, BSIP Butuh 66,52 Ton Benih Padi

    Untuk mengatasi masalah kekurangan guru, pihaknya berharap para guru asli yang tinggal di wilayah tersebut dan telah ditempatkan untuk mengajar di kampung masing-masing dapat betah dan terus tinggal di sana. (LP11/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Bertemu Menteri HAM Natalius Pigai, PFM Minta Hak-hak Masyarakat Tanah Papua jadi Perhatian

    JAKARTA, Linkpapua.com - Anggota DPD RI asal Papua Barat Daya, Mananwir Paul Finsen Mayor...