26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Lomba Vocal Group HUT PI Kodim Teluk Bintuni, Ini Daftar Juaranya

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Kodim 1806/Teluk Bintuni menggelar lomba vocal group menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) ke-168 Pekabaran Injil (PI) di tanah Papua. Diikuti delapan grup, berikut daftar juaranya.

    SMP Negeri Merdey berhasil keluar sebagai juara dalam lomba yang digelar di Aula Pastoral Katholik, Kampung Mogroms, Distrik Merdey, Kabupaten Teluk Bintuni, Sabtu (4/2/2023). Selanjutnya, peringkat kedua Petugas Kesehatan Masyarakat (PKM) dan peringkat ketiga PLTD Merdey.

    Baca juga:  75 Anggota Satgas/BKO VI Purnatugas, Wabup Teluk Bintuni Ucapkan Terima Kasih

    Dandim 1806/Teluk Bintuni, Letkol Arh. Patrick Arya Bima, menyampaikan terima kasih kepada Kepala Distrik Merdey bersama masyarakat yang memberikan dukungan penuh selama pelaksanaan kegiatan.

    Baca juga:  Minta HUT PI Dimaknai Mendalam, Waterpauw: Ikat Kekuatan, Tinggalkan Kebiasaan Lama

    “Kegiatan ini untuk memeriahkan Pekabaran Injil di tanah Papua. Kami laksanakan di sini dengan pertimbangan Moskona adalah daerah mempunyai sejarah masuknya Injil di tanah Papua Barat,” ujar Patrick.

    Baca juga:  Pj Bupati Tambrauw Raih Medali Perak Bulu Tangkis Eksekutif Pornas XVI Korpri 2023

    Sementara, Kepala Distrik Merdey, Yustina Ogoney, menyampaikan terima kepala Kodim 1806/Teluk Bintuni yang telah memilih wilayahnya sebagai lokasi pelaksanaan lomba.

    “Pemuda Distrik Merdey sangat antusias sekali mengikuti lomba. Warga kami sangat responsif,” kata Yustina. (LP5/Red)

    Latest articles

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di TPS pada H-1, atau 26 November. Bawaslu meminta penyelenggara memastikan...

    More like this

    Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)...

    Dulu Diproyeksi Serap 500 Naker, Pabrik Sagu di Arandai Kini Mangkrak 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Pembangunan pabrik sagu yang digagas Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Teluk...

    Aloysius Siep Tegaskan Dukungan Perindo untuk Yo Join Tanpa Mahar

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Ketua Partai Perindo Papua Barat, Aloysius Paulus Siep menegaskan, keputusan Partai Perindo...