25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Lomba Mewarnai Meriahkan HUT Manokwari, Hermus: Anak-anak Pembawa Keberkahan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bunda PAUD Manokwari menggelar lomba mewarnai yang diikuti puluhan siswa-siswi TK yang dipusatkan di Manokwari City Mall (MCM), Jumat (10/11/2023).

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, menyampaikan melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kreativitas anak-anak. Bunda PAUD, kata dia, ikut serta dalam membangun masa depan anak-anak.

    Baca juga:  Trabas Bersama Dominggus Mandacan Lewati Rute Ekstrem 20 Kilometer

    “Dalam 20 tahun ke depan, mereka akan menjadi generasi penerus masa depan. Komitmen kita adalah memberikan pembinaan yang baik untuk masa depan mereka. Semua pihak harus merasakan dampak positif dari pembangunan ini,” ujarnya.

    Baca juga:  Dilantik Jadi Kepala BPKAD Manokwari, Ferry Lukas Komitmen Pertahankan Predikat WTP

    Hermus juga menekankan peran besar anak-anak dalam masyarakat. “Anak-anak merupakan anugerah dan pembawa keberkahan juga sumber kebahagiaan di rumah. Oleh karena itu, mari kita tanamkan nilai-nilai positif pada anak-anak kita,” tambahnya.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Serahkan Bansos untuk Ratusan Tokoh Agama

    Bunda PAUD Manokwari, Febelina Indou, mengungkapkan lomba mewarnai ini diikuti 45 peserta dari 9 Pusat Kegiatan Gugus (PKG). Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-125 Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    0
    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah gagal melaju dari babak 64 besar. Hasil minor dalam dua...

    More like this

    Manokwari United Tersingkir di Putaran Nasional Liga 4 2024/2025

    BANYUWANGI, LinkPapua.com - Perjalanan Manokwari United di putaran nasional Liga 4 2024/2025 berakhir setelah...

    Wagub Papua Barat Tegaskan Pemangkasan Anggaran Tak Bisa Dikecualikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menegaskan pemangkasan anggaran akibat...

    Prof Roberth Hammar Resmi Jadi Guru Besar Pertama Kampus Swasta Papua

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sejarah baru tercipta di dunia pendidikan Papua. Prof Roberth KR Hammar...