25.4 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
25.4 C
Manokwari
More

    Lapas Teluk Bintuni Diusul jadi Lapas Narkoba, ini Respons Komisi C

    Published on

    BINTUNI, Linkpapuabarat.com – Komisi C DPRD Teluk Bintuni angkat bicara terkait usulan pengalihan status Lapas Kelas II B menjadi Lapas Kelas III Narkoba. Komisi C menilai, usulan itu sah-sah saja namun perlu mempertimbangkan dampak di kemudian hari.

    Anggota DPRD Teluk Bintuni Komisi C, Erwin Beddu Nawawi, mengatakan, usulan itu secara regulasi menjadi domain institusi pemerintah. Bisa dan tidaknya tentu melalui mekanisme yang telah diatur.

    Baca juga:  Pemkab Teluk Bintuni Sosialisasi Permendagri Nomor 1 Tahun 2017 Lintas Distrik

    “Tapi kami punya kekhawatiran pengalihan itu justru bisa mendorong terjadinya, ”mohon maaf” kejahatan dalam narkoba.
    Secara teknis kalau ditingkatkan menjadi Lapas Narkoba, kalau pelaku narkoba ini dibina dengan baik Alhamdulilah, tapi kalau dia begitu keluar lalu masuk dalam tatanan kemasyarakatan, dia bisa memengaruhi kita punya masyarakat khususnya Kabupaten Teluk Bintuni,” kata Erwin, Sabtu (13/3/2021).

    Baca juga:  Pemkab Teluk Bintuni Dukung Program Tiga Juta Rumah Presiden Prabowo

    Menurut Erwin, kekhawatiran itu beralasan. Karena pengalihan bisa membuat populasi napi narkoba lebih dominan ditampung. Eksesnya adalah ketika mereka keluar dan berbaur di masyarakat.

    Sementara generasi kita kata Erwin banyak menerima perubahan. Dikhawatirkan mereka terpengaruh.

    “Kami kepada kaum muda-mudi untuk hal-hal tersebut, mudah-musahan jangan sampai masyakarat kaum muda-mudi kabupaten Bintuni, jangan sampe terjerumus dengan hal-hal tersebut dalam konteks narkoba maupun miras,” katanya.

    Baca juga:  Temu Raya IV PAM GKI, Bupati Teluk Bintuni Serukan Pemuda sebagai Pilar Pembangunan

    Karena itu usulan itu perlu dikaji ulang. Dipertimbangkan kembali untuk melihat eksesnya. Kalau memang belum terlalu urgen diharapkan agar diusulkan jadi lapas narkotika.

    “Entah mungkin tahun kapan kalau bisa ditingkatkan dengan proteksi penuh, mugkin boleh jadi lapas Narkotika, kalau untuk sekarang jangan dulu” pungkas Erwin. (LPB5/red)

    Latest articles

    Ekspor Papua Barat Melemah, Papua Barat Daya Justru Tumbuh di Mei...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kinerja ekspor dua provinsi di tanah Papua menunjukkan arah berbeda pada Mei 2025. Papua Barat mencatat penurunan ekspor sebesar 12,37 persen,...

    More like this

    HUT Bhayangkara Ke-79, Kapolres Bintuni Tegaskan Polri Mitra Masyarakat

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Teluk Bintuni, Papua Barat,...

    Harganas 2025 di Bintuni, Wabup Joko: Keluarga Fondasi Bangsa yang Maju

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni Joko Lingara menyebut keluarga merupakan...

    Semarak Hari Bhayangkara di Bintuni: Polres Gelar Jalan Santai hingga Lomba Unik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Perayaan Hari Bhayangkara ke-79 di Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat,...