28.5 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
28.5 C
Manokwari
More

    Lantik 145 Penjabat Kepala Kampung Persiapan, Bupati Teluk Bintuni Ingatkan Soal Tanggung Jawab

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, melantik 145 orang penjabat kepala kampung persiapan lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni yang berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG), Jumat (30/12/2022) malam. Kasihiw mengingatkan bahwa menjadi pemimpin adalah amanah.

    “Tugas dan tanggung jawab yang diembankan di atas pundak saudara-saudara yang baru saja diambil sumpah/janji dan dilantik sebagai penjabat kepala kampung persiapan ini sangatlah tidak mudah,” kata Kasihiw.

    Baca juga:  Tanggapi Aksi Pemalangan oleh Pencaker, Bupati Kasihiw: Stop Bikin Gerakan Tambahan!

    Di samping memiliki kewenangan untuk melaksanakan persiapan pembentukan kampung definitif, kata dia, juga bertanggung jawab untuk menyusun rencana kerja pembangunan kampung persiapan kemudian dimasukkan dalam anggaran pendapatan belanja kampung persiapan. Selain itu, mengangkat perangkat kampung persiapan, menyiapkan fasilitas dasar bagi masyarakat, membangun sarana dan prasarana pemerintahan di kampung persiapan, serta beberapa hal lainnya,

    “Oleh karenanya, dalam mengemban amanah yang besar ini, saya ingin mengingatkan bahwa bapak/ibu kepala kampung persiapan yang baru saja dilantik wajib melaporkan perkembangan pelaksanaan kampung persiapan secara berkala setiap enam bulan sekali kepada bupati melalui kepala kampung induk,” tutur Kasihiw.

    Baca juga:  Diarak Ribuan Simpatisan, PMK 2 Mendaftar ke KPU Teluk Bintuni

    Dia juga berpesan kepada yang dilantik untuk menjaga kepercayaan pemerintah daerah serta masyarakat dengan sebaik-baiknya. “Bekerja sepenuh hati dalam memimpin dan melayani masyarakat di kampung saudara sekalian,” ucapnya.

    Kasihiw berharap, para penjabat kepala kampung persiapan yang baru saja dilantik dapat menjalankan komitmen pemerintah sesuai amanat Undang-Undang (UU) Desa dalam mewujudkan nawacita pembangunan Indonesia serta visi dan misi pembangunan Pemkab Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Kadistrik Meyado Soroti Bongkar Muat Kelapa Sawit: Tak Ada Kontribusinya

    “Saya ucapkan selamat bertugas kepada para penjabat kepala kampung persiapan yang baru saja dilantik,” ujarnya.

    Sebelum mengakhiri sambutan, Kasihiw menyampaikan kepada yang baru dilantik agar tetap berkoordinasi dengan pejabat lama demi pelayanan masyarakat dan roda pemerintahan yang lebih baik. (LP5/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Sidang Sengketa Pilkada Bintuni: Hakim Sebut Selisih Suara tak Penuhi Syarat Gugatan

    JAKARTA,LinkPapua.com – Sidang gugatan sengketa Pilkada Teluk Bintuni, Papua Barat digelar di Mahkamah Konstitusi...

    Rokok Kretek jadi Salah Satu Komoditi Penyumbang Angka Kemiskinan di Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Seiring dengan pemulihan ekonomj yang tercatat pada Triwulan III 2024 yaitu pada...

    Anggaran Siap, Pemkab Bintuni Segera Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni siap memulai program Makan Bergizi Gratis. Pemda tengah...