26.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.7 C
Manokwari
More

    Kunjungan Perdana ke Dekranasda, Siti Mardiana Minta Dukungan Pengurus

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com-Ketua Dekranasda Papua Barat, Siti Mardiana Temongmere melakukan kunjungan perdana ke kantor Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Papua Barat di Jl Drs Esau Sesa, Wosi, Manokwari, Senin (4/3/2024).

    Dalam kunjungan perdananya ini, Siti Mardiana didampingi langsung Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere. Sitti Mardiana mengemukakan keinginannya agar Dekranasda terus menunjukkan eksistensi dalam mendorong kemajuan UMKM.

    Baca juga:  Manokwari Tuan Rumah Putri Citra Indonesia, Aulia Ayu Triningtias Imbiri Siap Harumkan Nama Daerah

    “Ini pertama kali dirinya saya menginjakkan kaki di kantor Dekranasda Papua Barat. Saya berharap ke depan Dekranasda terus menunjukkan peran sebagai wadah yang mendorong kemajuan UMKM,” terang Siti Mardiana. 

    Baca juga:  Sampah Berserakan di Kantor Gubernur Papua Barat, Asisten II Serukan Kesadaran Bersama

    Siti Mardiana berharap Dekranasda menjadi wadah silaturahim. Di mana Dekranasda senantiasa dituntut mengembangkan diri.

    “Semoga ke depannya Dekranasda Provinsi Papua Barat dapat melakukan tali silaturahmi yang luar biasa dan bukan hanya di provinsi saja tetapi bisa sampai ke tingkat pusat maupun luar negeri,” katanya.

    Baca juga:  Pj Ketua PKK PB Minta Kader Dasawisma di Kampung Coa Kaimana jadi Penggerak

    Siti Mardiana mengakui dirinya tidak dapat bekerja sendiri, oleh sebab itu ia meminta dukungan dari semua pengurus Dekranasda untuk bersama-sama saling membantu.

    “Kesuksesan adalah milik kita bersama. Kita harus bekerja bersama. Hanya dengan kebersamaan kita akan mewujudkan Dekranasda yang lebih maju,” ucapnya. (LP22/red)

    Latest articles

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    0
    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung ke Kabupaten Fakfak. Ali Baham menegaskan, kunjungan ini dalam rangka...

    More like this

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung...

    Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)...

    Bawaslu Papua Barat ajak Media Terlibat Sukseskan Pilkada Serentak  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Papua Barat menggelar Media Gathering bersama puluhan awak...