28.2 C
Manokwari
Rabu, Mei 8, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    KPU Teluk Bintuni Buka Pendaftaran Calon 4-6 September 2020

    Published on

    Bintuni- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni akan membuka pendaftaran calon kepala daerah pada 4-6 September 2020.

    Lukman Hasan, Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Partisipasi Masyarakat mengatakan saat ini memasuki tahap akhir persiapan pendaftaran bakal calon Bupati dan wakil bupati Kabupaten Teluk Bintuni pilkada 2020.

    “Persiapan sekarang sudah masuk tahap akhir pengumpulan data. Tanggal 5 September 2020, akan dilakukan rekapitulasi di tingkat kabupaten. Selain itu kami juga tengah melakukan persiapan pendaftaran pencalonan yang akan 4-6 September 2020,” kata Lukman di ruang kerjanya, Rabu (26/8/20).

    Baca juga:  Respons Atensi DPR Papua Barat, Kapan Pemprov Siapkan Dokumen KUA/PPAS RAPBD-P 2022?

    Menurutnya, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada yang dijabarkan dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 1 Tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga Atas PKPU Nomor 3 Tahun 2017 tentang Pencalonan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, dan/atau Walikota dan Wakil Walikota.

    Baca juga:  Sepanjang 2020, Disperindag Papua Barat Salurkan 248.889 Paket Bapok

    “Syarat pencalonan yang diusung Parpol atau gabungan Parpol harus mendapatkan dukungan minimal 20 persen dari jumlah kursi di DPRD Teluk Bintuni, atau 25 persen dari surat suara sah pada pemilu terakhir,” katanya.

    Untuk syarat calon diantaranya berusia minimal 25 tahun sejak penetapan pasangan calon (Paslon), berpendidikan paling rendah SLTA atau sederajat, SKCK (surat keterangan catatan kepolisian), surat keterangan tidak pernah sebagai terpidana berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap,” tuturnya.

    Baca juga:  Ketua RT dan RW Garda Terdepan Jaga Keamanan dan Kedamaian

    Lukman menambahkan sebelum pendaftaran, akan dilakukan simulasi pendaftaran kandidat calon bupati dan wakil bupati. Pelaksanaannya tetap mengacu pada protokol kesehatan sesuai dengan anjuran tim Satgas covid-19, kabupaten Teluk Bintuni.

    Simulasi dilakukan untuk memperkuat persiapan KPU Teluk Bintuni menghadapi tahapan Pendaftaran Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil bupati. (LPB5/red)

    Latest articles

    Imam Syafi’i Lanjutkan Mendaftar di PKS dan Perindo Manokwari Selatan

    0
    MANOKWARI SELATAN, Linkpapua.com-Imam Syafi'i terus bergerak ke sejumlah sekretariat partai politik, untuk mendaftarkan sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Manokwari Selatan, periode 2024-2029. Beranjak dari Partai...

    More like this

    Dominggus Daftar di Perindo Maju Pilgub PB, Singgung Lawan Kotak Kosong

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Dominggus Mandacan mengantarkan berkas pendaftarannya ke DPW Partai Perindo Papua Barat...

    Sosialisasi Pencaker, Disnakertrans Papua Barat Tunggu Persetujuan Pj Gubernur 

    MANOKWARI, linkpapua.com- Kepala Dinas Kependudukan Transmigrasi dan Tenaga Kerja Pemerintah Provinsi Papua Barat Derek...

    Tuntut Pembayaran Gaji, Honorer Palang Gedung DPR Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Puluhan tenaga honorer berunjuk rasa di Gedung DPR Papua Barat, Senin...