29.8 C
Manokwari
Rabu, April 16, 2025
29.8 C
Manokwari
More

    KPU Papua Barat Keluarkan Putusan Baru, Utayoh Kembali Sebagai Calon Kepala Daerah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat telah mengeluarkan keputusan nomor 319 tahun 2024 tentang pembatalan keputusan KPU Fakfak nomor 2668 tahun 2024 tentang perubahan atas keputusan KPU Fakfak nomor 1720 tahun 2024 tentang penetapan pasangan calon peserta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fakfak tahun 2024.

    Baca juga:  Kasus Korupsi Dana Hibah Pilkada, Teranyar Dua Komisioner KPU Fakfak Diperiksa

    Disebutkan KPU Papua Barat, pembatalan keputusan KPU Fakfak nomor 2668 dan menetapkan Keputusan KPU Fakfak nomor 1720 tentang penetapan pasangan calon peserta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fakfak tahun 2024, sah dan berlaku.

    Baca juga:  Kejari Fakfak Sita Puluhan Dokumen Dana Hibah Pilkada dari Kantor KPU

    “Pada saat keputusan ini mulai berlaku, keputusan KPU Fakfak nomor 2668 tahun 2024 dicabut dan dinyatakan tidak berlaku,”bunyi surat yang ditandatangani oleh Ketua KPU Papua Barat Paskalis Semunya tersebut tertanda Selasa (19/11/2024) di Manokwari.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Bentuk Tim Evaluasi Pegawai Honorer

    Dengan keputusan KPU Papua Barat ini, maka pasangan Untung Tamsil-Yohana Dina Hindom (Utayoh) dapat kembali mengikuti tahapan pilkada Fakfak. Selain Utayoh, satu pasangan lainnya yang berkontestasi di pilkada Fakfak adalah Samaun Dahlan-Donatus Nimbitkendik (Santun). (LP3/Red)

    Latest articles

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Teluk Bintuni, Papua Barat, menggencarkan patroli...

    More like this

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air...

    Manokwari United Gantikan Garuda Muda FC di Putaran Nasional Liga 4

    JAKARTA, LinkPapua.com - Tim asal Papua Barat, Manokwari United FC, dipastikan tampil di putaran...

    Hasil Lengkap Undian Putaran Nasional Liga 4, Kompetisi Dimulai 21 April

    JAKARTA, LinkPapua.com – Kompetisi Liga 4 2024/2025 segera bergulir. Drawing atau undian babak 64...