25.5 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Kotak Suara di TPS Sanggeng Manokwari Nyaris Dibakar

    Published on


    MANOKWARI, linkpapua.com– Proses penghitungan suara di TPS 025 Kelurahan Sanggeng Kabupaten Manokwari terpaksa dipindahkan ke Gedung Olahraga (GOR), Sabtu (24/2/2024). Ini dilakukan setelah seorang warga mengamuk dan nekat hendak membakar kotak suara.

    Karena situasi tak kondusif, KPPS dan aparat kepolisian akhirnya memutuskan memindahkan lokasi penghitungan suara ke GOR. GOR juga menjadi lokasi pleno PPD.

    Baca juga:  Kemenag Umumkan Pemenang Lomba Foto dan Video Penguatan Moderasi Beragama, Ini Daftarnya

    “Iya tadi dia sudah siram bensin ke kotak suara saat penghitungan suara calon DPR RI. Namun ketika mau menyalakan korek api ada orang mencegahnya,” kata seorang warga yang jadi saksi di TPS 025 Sanggeng.

    Baca juga:  NPHD Diteken, Anggaran Pengamanan Pilkada Papua Barat Rp75 Miliar

    Pantauan di lapangan, TPS 025 langsung dibongkar petugas setelah semua kotak suara dievakuasi. Penghitungan suara kemudian dilanjutkan di GOR Sanggeng.

    Kapolresta Manokwari Kombes Pol Rivadin Benny Simangunsong saat dikonfirmasi terkait hal tersebut, mengatakan saat ini pihaknya fokus mengamankan surat suara dan PSU.

    Baca juga:  Kantor Bupati Manokwari Disegel Warga, Aktivitas Pegawai Lumpuh

    “Sementara fokus amankan kotak suara dan PSU dulu,” kata Kapolresta.

    Hingga berita ini diturunkan pihak KPU maupun Bawaslu Kabupaten Manokwari masih berupaya dikonfirmasi. (LP2/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...