28 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
28 C
Manokwari
More

    Konvoi Siswa di Manokwari Terjaring Razia, 10 Sepeda Motor Diamankan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Satuan Lalu Lintas Polresta Manokwari menjaring 10 sepeda motor yang terlibat konvoi di simpang H Bauw Wosi, Manokwari, Sabtu (6/5/2023). Ke-10 sepeda motor itu diamankan dengan beragam pelanggaran.

    Kepala Satuan lalu Lintas Polresta Manokwari Iptu Subhan Ohoimas mengungkapkan, personel Satlantas Manokwari memberhentikan konvoi puluhan siswa itu karena sudah mengganggu ketertiban umum.

    Baca juga:  Tuntut Pengumuman Test CPNS, Akses Masuk Kantor Bupati Manokwari Diblokade

    ”Kami memberikan teguran simpatik dengan mengingatkan aktivitas konvoi yang dilaksanakan dapat membayakan mengingat keselamatan berlalu lintas harus menjadi prioritas. Personil satlantas memeriksa kelengkapan pengendara berupa penggunaan helm dan SIM,” ujarnya.

    Baca juga:  Kejari Teluk Bintuni Tunda Penanganan Kasus Korupsi Dana Hibah KPU    

    Pihaknya juga memeriksa kelengkapan kendaraan berupa knalpot racing sebagai antisipasi balapan liar yang kerap terjadi dalam kota Manokwari.

    Dari operasi tersebut personel Satlantas Polresta menilang 10 sepeda motor. Masing-masing pelanggaran tidak menggunakan helm pada 7 orang dan tiga lainnya menggunakan knalpot racing atau brong.

    Baca juga:  Perempuan Manokwari yang Aniaya 2 Anak Tirinya Resmi Ditahan

    “Kita mengimbau masyarakat harus tetap mematuhi aturan lalu lintas karena keselamatan berlalu lintas merupakan cermin budaya bangsa. Selain melakukan penindakan, juga dilakukan teguran bagi penumpang kendaraan bermotor yang tidak menggunakan helm,” tutup Ohoimas. (LP3/Red)

    Latest articles

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan perempuan dalam momen peringatan Hari Kartini 2025. Dia menegaskan, semangat perjuangan...

    More like this

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...

    Lewat Program Rujuk Balik, Pasien Diabetes di Manokwari Jalani Pengobatan Tanpa Khawatir Biaya

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Program Rujuk Balik (PRB) dari BPJS Kesehatan terbukti membantu pasien di...

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025....