26.2 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Konten Dinilai Mengarah ke Fitnah, Kejati Papua Barat Laporkan Youtuber ke Polda

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat mendatangi Markas Polda Papua Barat, Rabu (21/9/2022). Tujuannya melaporkan seorang Youtuber atau kreator konten yang diduga membuat konten meresahkan para jaksa.

    Asisten Pembinaan Kejati Papua Barat, Rudi Manurung, sekaligus Ketua Persatuan Jaksa Indonesia Wilayah Papua Barat, mengatakan kehadiran dirinya bersama beberapa jaksa ke Polda Papua untuk membuat laporan polisi.

    Baca juga:  Kunker di Papua Barat, Wakil Jaksa Agung: Reformasi Birokrasi Bukan Pekerjaan Mudah

    “Kami datang membuat laporan pengaduan secara spontanitas ke Polda Papua Barat terhadap pembuat konten YouTube karena kami nilai ini sudah mengarah pada fitnah,” kata Rudi.

    Baca juga:  Polda PB Bantah Pengusutan Kasus Pemalsuan Dokumen CPNS Lambat: Segera Gelar Perkara

    Dalam laporan polisi Nomor LP:224/XI/2022 menyebutkan bahwa telah terjadi tindak pidana pencemaran nama baik atau penghinaan atau fitnah melalui siaran berita bohong yang membuat gaduh publik yang diduga dilakukan oleh Alvin Lim sebagai terlapor.

    Baca juga:  Orgenes Wonggor Harap APBD-P 2024 Bisa Menjawab Kebutuhan Masyarakat

    “Kejaksaan bukan antikritik, tetapi kami antiterhadap fitnah. Apalagi fitnah yang di-posting melalui sarana social media. Kami butuh kritik itu supaya perbaikan ke depan, tetapi kalau fitnah semacam itu menimbulkan keresahan,” ucapnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Kapolri Mutasi Sejumlah PJU dan Kapolres di Polda Papua Barat, Ongky...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polri kembali melakukan penyegaran organisasi dengan merotasi sejumlah Pejabat Utama (PJU), Perwira Menengah (Pamen), serta Kapolres di jajaran Polda Papua Barat. Kabid...

    More like this

    Kapolri Mutasi Sejumlah PJU dan Kapolres di Polda Papua Barat, Ongky jadi Kapolresta Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polri kembali melakukan penyegaran organisasi dengan merotasi sejumlah Pejabat Utama (PJU), Perwira...

    Gubernur Papua Barat Usulkan 10 DOB ke Komisi II DPR RI

    JAKARTA, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, mengusulkan pembentukan 10 Daerah Otonom Baru...

    Jaksa Dinilai Tebang Pilih Tangani Kasus Korupsi Jalan Mogoy-Merdey Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat diduga melakukan praktik tebang...