26.5 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Kecelakaan di Bandara Rendani Manokwari Picu Blokade Jalan, Calon Penumpang Tertahan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sebuah kecelakaan yang terjadi di sekitar Bandara Rendani, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Kamis (22/6/2023) malam, mengakibatkan beberapa korban hingga keluarga dan warga sekitar melakukan blokade jalan.

    Pagi ini, Jumat (23/6/2023), ratusan calon penumpang dari berbagai maskapai yang hendak berangkat melalui Bandara Rendani harus terjebak di perjalanan. Mereka tidak dapat mencapai bandara akibat dampak dari blokade jalan tersebut.

    Baca juga:  Motif Dendam dan Utang Piutang, Polresta Manokwari Tangkap 5 Pelaku Pembunuhan di Sidey

    Blokade jalan ini menyebabkan calon penumpang terjebak di beberapa ruas jalan yang mengarah ke Bandara Rendani. Situasi ini telah menciptakan ketidaknyamanan dan ketidakpastian bagi para penumpang yang sedang berusaha mencapai bandara.

    Baca juga:  Polresta Manokwari: Makin Mudah Dapatkan Layanan Kepolisian lewat Aplikasi Presisi Polri

    Menyikapi hal ini, Kapolres Manokwari, Kombes Pol. R.B. Simangunsong, berupaya bernegosiasi dengan warga agar mereka mau membuka blokade jalan.

    Baca juga:  Polisi Ungkap Dugaan Penyebab Kebakaran Pasar Wosi

    Hingga berita ini diturunkan, upaya negosiasi masih berlangsung agar warga bersedia membuka blokade. Blokade jalan ini dilakukan dengan cara membakar ban bekas sebagai tanda protes. (LP3/Red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat...

    Halalbihalal Korpri Raja Ampat, Bupati Ajak Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, mengajak seluruh Aparatur Sipil...

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...