29.2 C
Manokwari
Minggu, Januari 19, 2025
29.2 C
Manokwari
More

    Jokowi Puji Kehadiran Migas Corner dalam Pengembangan SDM

    Published on

    SURAKARTA, Linkpapua.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Migas Corner di SoloTechnopark (STP), Surakarta Jawa Tengah, Jumat (11/3/2022). Kepala Negara memuji kehadiran Migas Corner sebagai wadah yang akan mencetak SDM unggul di sektor migas.

    Kunjungan Presiden Jokowi ke Migas Corner sekaligus melihat dari dekat Pameran Dies Natalis Universitas Sebelas Maret (UNS) ke 46. Migas Corner merupakan tempat pelatihan bagi pekerja di industri hulu migas yang didirikan oleh SKK Migas dan KKKS.

    Dalam kunjungan ke Migas Corner ini Presiden Joko Widodo disambut langsung Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto, Deputi Dukungan Bisnis Rudi Satwiko, Kepala Perwakilan SKK Migas Jabanusa Nurwahidi dan Kepala Divisi SDM, Hudi Suryodipuro, Jumat (11/3).

    Sejumlah menteri tampak mendampingi Presiden diantaranya Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim dan Rektor Universitas Negeri sebelas Maret (UNS), Jamal Wiwoho.

    Baca juga:  Pemulihan Keamanan di Papua, Presiden Jokowi: Lakukan Secepat-cepatnya!

    Pada pertemuan tersebut, Kepala SKK Migas menjelaskan rencana-rencana dan kontribusi Migas Corner ke depan. Menurut Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto pada kesempatan tersebut Presiden Joko Widodo juga mendukung kolaborasi antara Solo TechnoPark (STP) dan institusi lain untuk bisa berkontribusi dengan yang terkait kegiatan hulu migas. Karena diharapkan kegiatan hulu migas akan terus tumbuh di masa mendatang.

    “Sinergi dan kolaborasi akan meningkatkan kapasitas nasional yang menjadi salah satu dampak positif dari keberadaan Industri Hulu Migas. Keberpihakan Industri hulu migas salah satunya diwujudkan dengan terus meningkatkan kemampuan TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri),” ungkap Dwi.

    Presiden, menurut Dwi Soetjipto mengaku mengapresiasi bahwa apa yang telah dikerjakan dan betul-betul nyata. Baik dalam bentuk pengembangan maupun peningkatan skill dan knowledge.

    Baca juga:  Jokowi Ingatkan Inflasi Sudah di Depan Mata: Kepala Daerah Tak Boleh Diam

    “Karena kita tahu STP memiliki sarana-sarana yang telah dimiliki, seperti under water welder dan bengkel-bengkel lain yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan SDM hulu migas, “ Dwi.

    Pada kesempatan yang sama Kepala SKK Migas Dwi Soetjoto juga meresmikan Migas Corner Technopark dan penandatanganan perjanjian Pertamina Hulu Energi dengan STP untuk pelatihan dan pembelajaran SDM.

    Kepala Perwakilan SKK Migas Jabanusa, Nurwahidi mengatakan, nantinya ada 3 (tiga) pengembangan program industri hulu migas yaitu Migas Corner, Oil and Gas skill centre dan Eduwisata migas yang tentunya bermanfaat bagi siswa sekolah, mahasiswa, pekerja dan masyarakat umum.

    “Untuk pengembangan juga akan dibangun Mini LNG Plant guna melengkapi fasilitas agar informasi yang disampaikan lebih komprehensif dan mencerminkan suatu operasional industri hulu migas,” ungkap Nurwahidi.

    Sementara itu, Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka yang diwakili oleh Kepala Balitbangda Kota Surakarta, Agung Riyadi mengatakan, pemerintah kota menyambut baik pendirian Migas Corner yang nantinya akan berkontribusi di industri hulu migas dan bisa dimanfaatkan oleh perusahaan-perusahaan di sektor minyak dan gas bumi.

    Baca juga:  Presiden Jokowi Isyaratkan Rombak Kabinet Pekan Ini

    “Dengan adanya ruang baru ini, diharapkan akan menambah semangat kita untuk dapat meningkatkan kinerja kita dari apa yang telah kita kerjakan selama ini,” kata Agung Riyadi.

    Sebagai informasi turut hadir dalam acara dimaksud seluruh Kepala Perwakilan SKK Migas dari wilayah Sumatera bagian Utara (Sumbagut), Sumatera bagian Selatan (Sumbangsel), Jawa Bali dan Nusa Tengara (Jabanusa), Kalimantan dan Sulawesi (Kalsul) dan Papua dan Maluku (Pamalu), turut hadir untuk mendukung akan pentingnya aplikasi teknologi perminyakan dapat mudah dipahami oleh dunia pendidikan dan masyarakat. (LP2/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    PWI Jabar Dukung Kepemimpinan Zulmansyah sebagai Ketum PWI Pusat

    BANDUNG, linkpapua.com- Rapat pleno diperluas Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Jawa Barat menegaskan dukungan...

    Petrus Kasihiw: Kunjungan Paus Fransiskus ke RI Momen Monumental bagi Umat Katolik

    Papua Barat Daya,LinkPapua.com - Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik Dunia, melakukan kunjungan apostolik bersejarah...

    Inspiratif! Dr dr Vina Ariesta Raih Woman Empower Women Award 2024

    JAKARTA,linkpapua.com- Entrepreneur perempuan, Dr dr Vina Ariesta Dewi MPd M Biomed (AAM) Dipl CIBTAC,...