23.3 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
23.3 C
Manokwari
More

    Jenderal Dudung Harap Bintara Otsus Jadi Motivator Pembangunan di Papua

    Published on

    JAKARTA, Linkpapua.com – Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., berharap para Bintara Otonomi Khusus (Otsus) yang nantinya akan bertugas sebagai Babinsa di Papua dan Papua Barat harus menjadi motivator dan pendorong pembangunan.

    “Laksanakan Tujuh Perintah Harian Kasad, salah satunya TNI AD harus hadir di tengah kesulitan masyarakat dan senantiasa menjadi solusi,” tegas Dudung saat memberikan pengarahan kepada 948 Bintara Otsus secara tatap muka dan konferensi video di Mabesad, Jakarta, Kamis (9/6/2022).

    Baca juga:  Dominggus Cerita 3 Tahun Menunggu Kembali Jadi Gubernur: Terima Kasih Masyarakat!

    Program Bintara Otsus merupakan kesempatan baik bagi putra-putri terbaik Papua yang telah dididik dan beradaptasi selama satu tahun di Pulau Jawa untuk dipraktikkan dalam membantu kesulitan masyarakat dan membangun Papua lebih maju lagi. Hal ini merupakan implementasi dari Tujuh Perintah Harian Kasad.

    Dudung melanjutkan, para Bintara Otsus yang nantinya akan bertugas sebagai harus menjadi motivator dan pendorong sehingga mampu melaksanakan tugas dengan memberikan pengabdian terbaik sebagai perpanjangan tangan pimpinan TNI AD.

    Baca juga:  DPRK Manokwari Desak Agar Sekolah tidak Menahan Ijazah Siswa

    Dudung berharap pengalaman yang didapat para Bintara Otsus selama pendidikan di Rindam dan On Job Training (OJT) di Satuan kewilayahan Kodam Jaya/Jayakarta, Kodam III/Siliwangi, Kodam IV/Diponegoro, dan Kodam V/Brawijaya untuk mengajak semua komponen bangsa Indonesia guna membangun Papua dengan kesatuan dan persatuan, keharmonisan, serta kedamaian dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)

    Baca juga:  Ketua Bhayangkari Manokwari Selatan Raih Juara 1 Lomba Video Wisata dalam Rangka HKGB Ke-72

    “Tetaplah berbuat yang terbaik di mana pun kalian bertugas dan berada, dengan tetap memegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Delapan Wajib TNI. Tunjukkan bahwa kalian prajurit TNI AD yang cinta NKRI dan menjadi kebanggaan keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia,” tutup Dudung.(LP9/Red)

    Latest articles

    Obet Rumbruren Sampaikan Pentingnya Kolaborasi Pemerintah Pusat dan Daerah Sukseskan MBG

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Program Makan Bergizi Gratis (MBG) terus digalakkan di seluruh pelosok negeri. Kali ini Sosialisasi program MBG bertempat di Gedung Serbaguna Gereja Maranatha...

    More like this

    Obet Rumbruren Sampaikan Pentingnya Kolaborasi Pemerintah Pusat dan Daerah Sukseskan MBG

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Program Makan Bergizi Gratis (MBG) terus digalakkan di seluruh pelosok negeri. Kali...

    DPR PB Sosialisasikan Perda Adat-Tambang Rakyat, Minta DPRK Segera Buat Aturan Turunan

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Dewan Perwakilan Rakyat Papua Barat (DPR PB) menyosialisasikan tiga produk hukum...

    Ekspor Papua Barat Melemah, Papua Barat Daya Justru Tumbuh di Mei 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kinerja ekspor dua provinsi di tanah Papua menunjukkan arah berbeda pada...