27 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
27 C
Manokwari
More

    Jefry Auparay : Stok dan Harga Bapok di Papua Barat Masih aman

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com- Kepala Biro Perekonomian dan Administrasi pembangunan Sekretariat Daerah Papua Barat, Jefry Auparay sebut stok dan harga bahan pokok pangan di daerah tersebut masih cukup aman.

    “Stok beras di seluruh daerah masih terjaga, sudah ada penambahan stok dari Bulog. Hingga Natal dan tahun baru nanti kebutuhan beras di Papua Barat aman,” sebut Jefry, Sabtu (7/11).

    Baca juga:  BNN Klaim Peredaran Narkoba di Papua Barat Sudah Sampai ke Desa

    Dia menjelaskan bahwa arus distribusi barang dari dan menuju Papua Barat selama pandemi berjalan lancar

    Selain beras, menurutnya stok dan harga komoditas yang lain juga cukup terjaga. Meskipun terjadi kenaikan harga pada sejumlah komoditas namun tidak signifikan serta mengganggu daya beli masyarakat.

    “Seperti bawang, merah bawang putih, gula serta komoditas lain tidak ada kenaikan signifikan. Puji Tuhan di tengah pandemi, stok dan harga bapok Papua Barat terjaga,” kata dia lagi.

    Baca juga:  Di Bulan Kasih, SKK Migas Bersinergi Bersama DPR RI Komisi VII Berbagi Bantuan COVID di Sorong

    Sekretaris Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Papua Barat ini meminta para pelaku usaha terutama distributor dan pedagang selalu berkoordinasi dengan pemerintah jika ada kendala teknis di lapangan.

    “Yang kita antisipasi adalah arus distribusi dan stok barang dari daerah produsen. Masih banyak komoditas yang kita datangkan dari luar seperti bawang, beras, gula serta beberapa komoditas pangan lainya,” ujarnya.

    Baca juga:  Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua Papua Barat Baru 19,5 Persen

    “Koordinasi dengan PT Pelindo juga terus dilakukan. Hal itu untuk mencegah agar arus kapal logistik dari Jawa, Sulawesi dan beberapa daerah lain ke Papua Barat tidak terganggu,” pungkas Auparay. (LPB1/red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    Tekan Stunting, Pemprov Papua Barat Salurkan Sembako untuk Tambahan Gizi Balita

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat bersama Tim Satgas PPKES berkunjung ke Puskesmas Sangeng, Manokwari,...

    Hadapi Pilkada, Gerindra Papua Barat akan Survei dan Seleksi Internal Bakal Calon

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten , Kota dan Propinsi, DPD Partai Gerakan...

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...