27.5 C
Manokwari
Kamis, Maret 13, 2025
27.5 C
Manokwari
More

    Jalin Kekompakan Antar Anggota, Polres Teluk Bintuni Gelar Berbagai Lomba 

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Polres Teluk Bintuni menggelar berbagai lomba antar anggota kepolisian. Lomba dipusatkan di halaman Mapolres Teluk Bintuni. Sabtu (20/04/2024).

    Kegiatan dihadiri oleh Kapolres Teluk Bintuni AKBP Choiruddin Wachid, Ketua Bhayangkari Cabang Teluk Bintuni Ny Nita Choiruddin Wachid dan para personel jajaran.

    Baca juga:  Pasca Autopsi, Penyebab Meninggalnya Yahya Mulai Terkuak

    Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Iptu Tommi S Marbun selaku panitia penyelenggara mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi dan kekompakan sesama anggota polres dalam melepas kejenuhan selama bekerja. Ini juga sebagai syukuran ulang tahun Kapolres Teluk Bintuni yang ke 45 tahun.

    Baca juga:  Tim DVI Mabes Polri Tiba di Sorong, Identifikasi Dimulai

    “Sedangkan untuk jenis perlombaan yang dilombakan antara lain panjat pinang, lomba tarung bantal dan kegiatan lainnya yang bersifat menghibur. Tidak hanya anggota saja tapi kita akan melibatkan Bhayangkari dalam kegiatan tersebut,” terang Tommi.

    Suasana semakin meriah dan gembira Dangan kehadiran Kajari dan Staff serta unsur TNI dan Kompi Brimob dalam kegiatan tersebut.

    Baca juga:  3 Tahun Buron, Direktur Fourking Mandiri Terancam 20 Tahun Penjara

    Untuk pemenang, lomba panjat pinang dimenangkan oleh fungsi Satuan Samapta. omba perang bantal dimenangkan oleh Kapolsek Merdey, Juara 2 KBO Satlantas dan juara 3 Kanit Provos Si Propam.(LP5/Red)

    Latest articles

    PBH Peradi Manokwari Kelola Posbakum, Beri Bantuan Hukum Gratis Masyarakat Tak...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pusat Bantuan Hukum Perhimpunan Advokat Indonesia (PBH Peradi) Cabang Manokwari, Papua Barat, dipercaya mengelola Pos Bantuan Hukum (Posbakum) di Pengadilan Negeri...

    More like this

    PBH Peradi Manokwari Kelola Posbakum, Beri Bantuan Hukum Gratis Masyarakat Tak Mampu

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pusat Bantuan Hukum Perhimpunan Advokat Indonesia (PBH Peradi) Cabang Manokwari, Papua...

    Jaksa Dinilai Tebang Pilih Tangani Kasus Korupsi Jalan Mogoy-Merdey Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Jaksa di Kejaksaan Tinggi (Kejati) Papua Barat diduga melakukan praktik tebang...

    61 Calon Taruna/Taruni Akpol Jalani Rikkes I di Polda Papua Barat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan (Rikes) Tahap I bagi calon taruna...