26.7 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Jaga Kondusivitas Ramadan, Polres Kaimana Sebar Personel ke 20 Masjid

    Published on

    KAIMANA, linkpapua.com-Kapolres Kaimana AKBP Gadug Kurniawan menginstruksikan seluruh personel Polres yang beragama Islam untuk melaksanakan salat Tarawih di 20 masjid yang tersebar di Kota Kaimana selama bulan suci Ramadan. Ini merupakan salah satu program interaksi yang dibangun untuk merekatkan masyarakat dan Polri.

    Dalam program Ramadan ini, Polres juga melibatkan personel non-Muslim. Mereka ditugaskan menjaga keamanan masjid dari luar.

    Baca juga:  Rem Blong, Truk di Maybrat Terjungkal, 3 Luka Parah

    Tak hanya itu, Kapolres juga menginstruksikan dilakukan patroli keliling ke titik-titik rawan. Ia menegaskan, suasana kondusif harus tetap terjaga selama Ramadan.

    “Kegiatan salah Tarawih berjemaah tersebut juga untuk meningkatkan tali silaturahmi antara anggota Polres Kaimana dan masyarakat. Sehingga tercipta suatu hubungan yang positif untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kaimana,” ujar AKBP Gadug Kurniawan dalam keterangan tertulis, Kamis (13/4/2023).

    Baca juga:  Kapolres Kaimana Ingatkan Potensi Gangguan Keamanan di Akhir Tahun

    Kapolres berharap, kehadiran para anggota Polri di tengah-tengah masyarakat Kaimana selama bulan Ramadan memberi pengaruh positif. Menurutnya, kebersamaan Polri dan warga akan merekatkan interaksi yang harmonis

    “Dan ini kita dalam menciptakan rasa tenteram di masyarakat. Mari kita bersama-sama untuk ciptakan situasi kamtibmas di wilayah kita, agar tetap aman kondusif, ini adalah menjadi tanggung jawab kita semua,” ajak Kapolres.

    Baca juga:  Buntut Keributan di RSUD Kaimana, Polisi Razia Sajam

    Selama Ramadan, terdapat patroli cipta keamanan dan ketertiban masyarakat yang di laksanakan di seluruh wilayah Kaimana. Patroli melibatkan polsek-polsek yang secara rutin melakukan pengamanan pada tiap-tiap masjid yg berada di wilayahnya.

    “Polres Kaimana akan memastikan dan menjaga situasi keamanan dan menciptakan kenyamanan bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah salat Tarawih,” terang Kapolres. (*/red)

    Latest articles

    Kunjungi Yakora, Wabup Bintuni Temukan Puskesmas Tak Layak dan Kelas Sekat...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mendapati berbagai persoalan infrastruktur saat mengunjungi Distrik Yakora, Rabu (23/4/2025). Dalam kunjungan ke...

    More like this

    Kunjungi Yakora, Wabup Bintuni Temukan Puskesmas Tak Layak dan Kelas Sekat Tripleks

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mendapati berbagai persoalan...

    DPR Papua Barat Kecewa, BWS Dua Kali Abaikan RDP Bahas Banjir-Pipanisasi

    MANOKWARI, LinkPapua.com - DPR Papua Barat kecewa dengan sikap Balai Wilayah Sungai (BWS) Provinsi...

    Politisi PDI-Perjuangan Dorong Pembangunan Puskesmas di Kelurahan Padarni

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Untuk pelayanan medis yang maksimal ke masyarakat, Wakil Ketua Komisi IV DPRK...