24.4 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
24.4 C
Manokwari
More

    IPMPK Sorong Raya Dikukuhkan, Saman Bugis: Saatnya Ubah Paradigma Pemuda Kei

    Published on

    SORONG, Linkpapuabarat.com – Ikatan Pemuda Mahasiswa Pelajar Kei (IPMPK) Sorong Raya untuk masa jabatan 2019-2024 dikukuhkan secara adat oleh Ketua Dewan Adat Suku Kei, Ulis Sedubun, Rabu (7/4/2021). Pelantikan berlangsung di Gedung JA Jumame.

    M Saman Bugis dilantik sebagai Ketua IPMPK bersama Sekretaris Umum, Michael Rahalus dan para pengurus lainnya sebagai motor penggerak organisasi.

    Ketum IPMPK Sorong Raya, M Saman Bugis menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Kei Sorong Raya yang telah memberikan kesempatan kepadanya untuk memimpin pemuda, mahasiswa dan pelajar Kei Sorong Raya. Kata dia pembentukan organisasi ini bukan seremonial belaka, melainkan peran dan semangat untuk membangun kualitas sumber daya manusia, khususnya kepada pemuda, mahasiswa dan pelajar Kei yang ada di provinsi Papua Barat.

    Baca juga:  Pj Gubernur Waterpauw Lepas 322 JCH Asal Papua Barat

    “IPMPK saat mengubah paradigma dalam menyelesaikan persoalan supaya lebih santun dengan mengedepankan nilai nilai persaudaraan di tengah-tengah masyarakat,” ujar Saman Bugis.

    Dikatakannya, dalam menjalankan aktivitasnya di tengah masyarakat dengan menjalankan nilai-nilai leluhur, agar adat dan budaya orang Kei tetap menjadi yang utama.

    “Untuk semua anak muda Kei di provinsi Papua Barat, khususnya di kota Sorong, mari saudara-saudara ku, kita menjalankan peran secara positif untuk membantu pemerintah dan pihak keamanan untuk menjaga stabilitas keamanan yang ada di kota Sorong. Kita hilangkan identik suku Kei dengan kekerasan, kita ganti dengan rasa saling hormat dan sayang sesama kita di kota ini,” katanya.

    Baca juga:  Juara Creative Breaktrough, Ini Program Inovasi dan Kreatif Polda Papua Barat

    Wali Kota Sorong, Lambert Jitmau, dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada kepengurusan IPMPK Sorong Raya yang baru dibawa kepemimpinan M Saman Bugis.

    Ia berharap usai dilantik, IPMPK dapat melakukan hal-hal positif. Terutama dalam membangun sinergitas bersama seluruh komponen masyarakat yang ada di provinsi Papua Barat, khususnya di Sorong Raya.

    Baca juga:  82 Calon Jemaah Haji Fakfak Dilepas, Berangkat Menuju Tanah Suci 19 Mei

    Ia juga memberikan apresiasi kepada pengurus IPMPK yang baru dilantik dan dikukuhkan secara adat maupun pemerintah.

    “Pemuda, mahasiswa dan pelajar Kei harus memberikan hal-hal positif di tengah-tengah masyarakat, terutama merubah paradigma negatif suku Kei di mata masyarakat, menjadi pemuda-pemuda Kei yang berkualitas dan bermartabat.

    Kegiatan ini dihadiri langsung anggota DPD RI, Sanusi Rahaningmas, Bupati Teluk Bintuni Petrus Kaisihw, bersama sejumlah Forkopimda kota Sorong. (LPB5/red)

    Latest articles

    Prabowo Apresiasi Polri Bantu Peningkatan Produksi Pangan Nasional

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com-Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengapresiasi kinerja Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya dalam meningkatkan kedaulatan pangan nasional. Presiden menegaskan...

    More like this

    Peringati Hari Bhayangkari ke 79, Polri Komitmen Berpegang Teguh pada Amanat Presiden

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polda Papua Barat menggelar upacara peringatan Hari Bhayangkara ke 79 pada Selasa...

    263 Personil Polda Papua Barat Mendapatkan Kenaikan Pangkat

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dalam suasana penuh khidmat dan kebanggaan, Polda Papua Barat melaksanakan Upacara...

    DPRK Manokwari Tetapkan Tatib Periode 2024-2029

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dewan Perwakilan Rakyat (DPRK) Manokwari mengesahkan draf peraturan tentang tata tertib (Tatib) periode...