26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Instruksi Pj Sekda PB kepada 17 Pejabat Baru: Percepat Serapan Anggaran!   

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pj Sekretaris Daerah Papua Barat Yacob S Fonataba mengingatkan kepada 17 pejabat yang baru dilantik agar melakukan penyesuaian di lingkungan kerjanya. Yacob berharap, semua bisa beradaptasi dengan cepat.

    “Saya ucapkan selamat kepada pejabat yang telah dilantik dan terima kasih kepada para Plt yang telah bekerja selama 1 setengah hingga 2 tahun ini,” ujar Yacob saat memimpin apel gabungan di lapangan kantor Gubernur Papua Barat, Senin (30/9/2024).

    Yacob meminta paling lambat 2 hari ke depan dilaksanakan serah terima jabatan dengan dokumen yang lengkap. Mengingat kata dia, masa aktif kerja hanya kurang lebih 2 bulan.

    Baca juga:  BPJS Kesehatan-Pemkab Mansel Perkuat Kemitraan, Wujudkan Program JKN Berkesinambungan

    Yacob juga menekankan agar dibuat penyesuaian terkait kuasa penggunaan anggaran dari pejabat lama kepada pejabat yang baru yang dibuat berdasarkan dokumen pelantikan. Menurutnya, kelengkapan administrasi harus dilakukan penyesuaian sesegera mungkin.

    “Sehingga begitu terima SK langsung proses alih kuasa pengguna anggaran dari pejabat lama ke pejabat baru. Kemudian pejabat yang baru langsung memantau pelaksanaan serapan anggaran termasuk stukturnya dan jika ada yang belum lengkap segera dilengkapi,” kata Yacob.

    Lebih lanjut, Yacob mengatakan bahwa kepada OPD-OPD agar segera mempercepat serapan anggaran terutama kegiatan belanja modal. Karena sampai saat ini belanja modal masih banyak yang belum terlaksana.

    Baca juga:  Soal Empat Distrik DOB Papua Barat Daya, Nataniel: Kita Serahkan ke DPR RI

    “Kita juga telah melakukan penetapan APBD-P 2024 jika tidak segera mengejar serapan anggaran maka nanti kita punya sisa anggaran banyak sekali terlebih lagi APBD-P telah ditetapkan jadi saya mohon bapak/ibu untuk membantu mengejar ini,” terang dia.

    Yacob menuturkan terkait penyusunan APBD-P yang dituding dokumen pendukungnya tidak lengkap, hal ini tentunya menjadi pertanyaan terkait anggaran perubahannya. Akan digunakan untuk apa. Mengingat kurang lengkapnya data pendukung.

    “Jadi ada penyusunan anggaran tetapi dokumen penduduk tidak lengkap, teknis kegiatannya tidak dilengkapi maka jika ingin menyusun anggaran perubahan harus dilengkapi dengan data base yang lengkap dan menjelaskan bahwa kegiatan akan dilaksanakan dimana” Ucap Yacob.

    Baca juga:  Gubernur Papua Barat Pimpin Rapat Bahas Penyelesaian CPNS Formasi 2018

    Yacob mengatakan bahwa hal itu ada kaitannya dengan biro pemerintah untuk standar pelayanan minimal. Dirinya melaporkan bahwa Papua Barat termasuk kategori standar pelayanan minimal yang rendah se-tanah Papua.

    “Standar pelayanan minimal kita rendah karena data basenya tidak ada sehingga manjadi pertanyaan, selama kita kerja itu datanya kemana. Sehingga untuk pejabat baru harus mengecek program kegiatan yang telah dilakukan datanya dimana. Hal ini juga sesuai RTRW yang telah menentukan ruang lingkup potensi. Jadi dalam membuat program agar ditentukan berdasarkan potensinya dan prioritasnya,” imbuhnya.(LP14/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...