29.1 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Iduladha 2022, DPD PKS Manokwari Kurban Tiga Ekor Sapi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Manokwari menyembelih tiga ekor sapi pada perayaan Lebaran Iduladha 1443 Hijriah/2022 Masehi.

    Penyembelihan hewan kurban yang dilakukan, Selasa (12/7/2022), ini merupakan tindak lanjut dari program DPP PKS.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Raih Penghargaan TP2DD Terbaik Se-Nusampua

    “Sesuai dengan program DPP PKS menebar 1,5 juta paket kurban di seluruh Indonesia. DPD PKS Manokwari membagikan sekitar 200 paket. Ini menjadi agenda rutinitas PKS di setiap perayaan Iduladha bagi masyarakat khususnya konstituen kita yang tersebar di berbagai wilayah,”ujar Ketua DPD PKS Manokwari, Masrawi Aryanto.

    Baca juga:  Pemilu 2024, DPD PKS Manokwari Inginkan Format Dapil 2019

    Dikatakannya, paket kurban tersebut akan diberikan kepada pengurus maupun konstituen PKS. Ini sebagai bagian dari peningkatan pelayanan PKS dalam melayani masyarakat. Selain itu, yang tidak kalah penting adalah momentum Iduladha dapat dimaknai oleh masyarakat.

    Baca juga:  Distribusi Hewan Kurban Pemkab Teluk Bintuni, 54 Sapi Diberikan ke Berbagai Distrik

    “Alhamdulilah kader dan konstituen kita antusias untuk mengambil bagian dalam program ini. Semoga paket yang dibagikan ini menjadi berkah bagi kita semua,” ungkap legislator DPRD Manokwari tersebut. (LP3/Red)

    Latest articles

    Ali Baham Bicara Perjuangan Guru: Tantangan Tugas Makin Berat  

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere berbicara nasib guru sekaligus peran mereka dalam mencetak generasi bangsa. Kata Ali Baham, guru adalah...

    More like this

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November...

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...

    HUT ke-9 IPT Manokwari, Gelar Kegiatan Amal hingga Tari Kreasi

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Ikatan Perempuan Toraja (IPT) menggelar puncak perayaan HUT ke-9 di Tongkonan Sangulelena...