25 C
Manokwari
Rabu, Mei 14, 2025
25 C
Manokwari
More

    HUT Ke-85 Gereja Katolik Paroki Santo Agustinus, Ini Harapan Sekda Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Manokwari, Henri Sembiring, menghadiri perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-85 Gereja Katolik Paroki Santo Agustinus di halaman Gereja Katolik Santo Agustinus Manokwari, Senin (29/8/2022).

    “Kita harus bangga karena dari Paroki Santo Agustinus terus bertumbuh dan mekar benih-benih iman ke penjuru paroki-paroki. Paroki Agustinus ibarat seorang ibu yang terus memberi kehidupan iman kepada anak-anaknya,” kata Henri.

    Baca juga:  Polisi Ungkap Jaringan Pengedar Sabu-sabu dan Ganja di Manokwari, Tiga Tersangka Ditangkap

    Paroki Santo Agustinus merupakan keuskupan pertama sebelum berpindah ke Sorong. Selanjutnya Paroki Santo Agustinus memekarkan diri dan jadilah pusat-pusat paroki yang sekarang menjadi Tim Pastoral Wilayah (TPW) Manokwari.

    Baca juga:  Senator Papua Barat Desak Pengaktifan kembali Aliansi Pemekaran Kota Manokwari

    Perayaan HUT ke-85 Paroki Santo Agustinus bersamaan dengan geliat sinode umat Katolik sedunia yang mengambil tema Bersekutu, Terlibat, dan Bermisi.

    “Momentum perayaan HUT ke-85 diharapkan menjadi wadah dalam rangka mempererat hubungan keluarga antarumat di Paroki Santo Agustinus Manokwari,” tutur Henri.

    Baca juga:  Sosialisasi Keselamatan, Satlantas Polres Manokwari Kumpulkan Pejasa Truk

    Acara ini turut dihadiri Keuskupan Manokwari Sorong, Romo Yanuarius Vaenbes Pr; Pangdam XVIII Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema; Staf Ahli Gubernur Papua Barat;
    dan umat Paroki Santo Agustinus. (LP8/Red)

    Latest articles

    Hadiri Musrenbang Tingkat Provinsi, Wabup Mugiyono Sampaikan sejumlah Usulan

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Musrenbang tingkat provinsi pada Rabu (14/5/2025) di Manokwari. Dikatakannya, sejumlah program akan didorong dari pemkab Manokwari.” Beberapa program...

    More like this

    Hadiri Musrenbang Tingkat Provinsi, Wabup Mugiyono Sampaikan sejumlah Usulan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Musrenbang tingkat provinsi pada Rabu (14/5/2025) di...

    Ikuti Zoom Meeting Pusjar SKMP LAN, Wabup Bintuni Minta ASN Tingkatkan Kapasitas

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyampaikan pentingnya peningkatan...

    Pasca Penyerahan DPA, DPRK Desak Penataan Ruangan Dewan bisa Dipercepat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Hermus Indou pekan lalu telah membagikan Dokumen Penggunaan Anggaran (DPA) tahun...