25.9 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    HUT Ke-67 Lalu Lintas, Polda Papua Barat Bakal Serahkan Penghargaan ke Jajaran dan Mitra

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polda Papua Barat akan menerima sejumlah penghargaan kepada jajaran dan mitra pada momentum hari ulang tahun (HUT) ke-67 Lalu lintas (Lantas) Bhayangkara 2022.

    Hal itu seperti disampaikan Direktur Lantas Polda Papua Barat, Kombes Pol Raydian Kokrosono.

    “Acara puncak Hari Lalu Lintas di Papua Barat akan dilakukan syukuran atas capaian selama satu tahun yang telah dilalui sambil mengevaluasi. Sembari mendengarkan arahan dari Kapolri, Kakorlantas, dan Kapolda Papua Barat,” kata Raydian, Selasa (20/9/2022), didampingi Kasat Lantas Polres Manokwari, Iptu Subhan Ohoimas.

    Baca juga:  Pj Gubernur Waterpauw Dikukuhkan Sebagai Kepala Suku Besar Asli Kaimana Besok

    Syukuran tahun ini dipastikan lebih meriah dari tahun sebelumnya karena kondisi pandemi Covid-19 saat ini sudah melandai.

    Baca juga:  Waterpauw Tanggapi Fraksi DPR Papua Barat Soal Raperda APBD-P 2023, Ini Poin-poinnya

    Raydian mengungkapkan, ada beberapa agenda pada puncak HUT Lantas tahun ini, di antaranya akan memberikan penghargaan atau reward kepada jajaran Lantas dan mitra.

    “Reward tersebut diberikan atas capaian pelayanan publik yang dinilai telah mengalami perubahan dari sisi sarana dan prasarana pelayanan publik. Berdasarkan penilaian dari Ombudsman dan Kemenpan-RB. Akan ada lima reward yang akan disampaikan. Ini akan menjadi kejutan di hari pucak syukuran nanti,” katanya.

    Baca juga:  Polda Papua Barat Bekuk Dua Pelaku Judi Togel di Manokwari

    Selain itu, Ditlantas Polda Papua Barat akan mengukuhkan polisi cilik (pocil) yang sempat tertunda selama pandemi Covid-19. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...

    Dorong Partisipasi Pemilih di Pilkada, KPU Teluk Bintuni Gelar Jalan Santai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar kegiatan jalan santai...