27.6 C
Manokwari
Sabtu, Januari 18, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    Hermus Indou Belum Putuskan Figur Pendampingnya

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati incumbent Manokwari yang akan kembali mencalonkan diri Hermus Indou belum memutuskan siapa sosok yang akan mendampinginya pada Pilkada serentak 27 November.

    “Dalam waktu dekat akan saya sampaikan siapa yang akan mendampingi saya sebagai calon Wakil Bupati Manokwari. Nanti akan ada pertemuan internal terlebih dahulu,”ungkap Hermus Senin (3/6/2024) usai Fit and Proper Test di DPD Partai Hanura Papua Barat.

    Baca juga:  Kantor Bupati Manokwari Disegel Warga, Aktivitas Pegawai Lumpuh

    Disampaikan ketua DPC Partai PDI-Perjuangan Manokwari tersebut bahwa pihaknya ingin siapapun yang diputuskan menjadi calon wakil Bupati yang mendampinginya dapat diterima oleh yang lainnya.

    Baca juga:  Hermus Harap Proyek Percepatan Pembangunan Manokwari Selesai Sebelum Masa Jabatannya Berakhir

    “Kan yang mau jadi wakil saya ada lebih dari satu orang, sedangkan kursi wakil Bupati ini hanya satu. Sehingga mari kita duduk bersama dulu untuk bicara dari hati ke hati. Kita perlu saling menjaga perasaan satu dengan yang lain karena semua orang punya harga diri dan martabat,”tambahnya.

    Baca juga:  Tok! Aklamasi, Hariyono May Pimpin Partai Golkar Manokwari

    Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, sejumlah figur disebut-sebut menjadi kandidat untuk menjadi kandidat calon wakil Bupati mendampingi Hermus Indou, seperti Suyanto, Mugiyono, Purwanto, Abdul Fattah dan Syahruddin Makki.(LP3/Red)

    Latest articles

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang diperuntukkan bagi generasi muda di Manokwari. Kegiatan digelar di aula...

    More like this

    Asah Skill Komunikasi, GBI Manokwari Gelar Pelatihan Public Speaking

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Departemen Pemuda dan Anak (DPA) GBI menggelar pelatihan public speaking for youth yang...

    Hermus Indou:Perda Manokwari Kota Injil akan Direvisi Tahun ini

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan pihaknya bersama DPRK Manokwari akan merevisi Peraturan...

    Tok! Petrus Makbon Ditetapkan jadi Wakil Ketua I DPR Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - DPR Papua Barat menetapkan Petrus Makbon sebagai Wakil Ketua I DPR PB....