27.3 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
27.3 C
Manokwari
More

    Harga Cabe Melonjak, Satgas Pangan Polda Papua Barat Ingatkan Jangan Ada Penimbunan

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Papua Barat memantau pergerakan harga pangan di Pasar Wosi, Kamis (15/4/2021). Dari hasil pendataan, komoditi yang mengalami lonjakan paling mencolok adalah cabe.

    “Yang kita lakukan ini untuk menjaga kestabilan harga di bulan Ramadhan. Dari hasil pendataan kita di Pasar Wosi ini relatif stabil. Meskipun ada beberapa barang yang mengalami kenaikan tapi masih secara fluktuatif,” jelas Wakil Ketua Lapangan Satgas Pangan Polda Papua Barat Iptu M Jihad F Balmain usai monitoring.

    Baca juga:  Garap Potensi Wisata, Asisten II Setda Papua Barat: Harus Kerja Sama-sama

    Ia menyebutkan, yang ditemukan cukup melonjak adalah harga cabe. Kenaikan harga cabe kata Jihad karena pasokan berkurang padahal jumlah permintaan naik.

    “Makanya harganya sedikit naik. Harga ikan juga mengalami kenaikan mencapai dua kali lipat. Hal ini dikarenakan cuaca,” katanya.

    Baca juga:  Pembentangan Bendera Sepanjang 77 Meter di Pulau Fani, Waterpauw: Negara Ada di Sini

    Dikatakan Jihad, pihaknya akan terus memantau perkembangan pasar. Ia menargetkan melakukan pemantauan tiga kali sepekan agar stabilisasi harga bisa terus dideteksi hingga Lebaran nanti.

    Diungkapkannya, dengan melakukan pendataan langsung, maka pihaknya memiliki data. Agar jika terjadi lonjakan selanjutnya, Polda dan OPD terkait akan melakukan langkah-langkah yang perlu dilakukan.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat: 512 Honorer Siap Diangkat Jadi ASN

    Dia mengingatkan agar pedagang tidak melakukan penimbunan. Terutama bahan-bahan makanan.

    “Jika ada pedagang atau distributor melakukan penimbunan yang menyebabkan kelangkaan dan kenaikan harga barang maka akan ditindak sesuai dengan hukum,” tambah dia.

    Selain di pasar, Satgas Pangan juga akan mengecek langsung ketersediaan bahan makanan di toko serta distributor.(LP3/Red)

    Latest articles

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus sewa gedung DPRD Teluk Bintuni. Kedua tersangka yakni MP yang...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    Disnakertrans Mansel Akui Banyak Perusahaan Bandel, tak Laporkan Data Karyawan

    MANSEL, Linkpapua.com - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Manokwari Selatan mencatat baru 2...

    DPD RI- Pemprov PB Bahas Mekanisme Seleksi Anggota DPR Jalur Pengangkatan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dewan Perwakilan Daerah (DPD)RI menggelar pertemuan dengan pemerintah provinsi Papua Barat membahas...

    Disnaker Papua Barat Minta Posko di 7 Kabupaten Awasi Ketat Penyaluran THR

    MANOKWARI, linkpapua.com-Dinas Tenaga Kerja Provinsi Papua Barat melaksanakan zoom meeting dengan seluruh Dinas Tenaga...