29.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Hadiri Wisuda Gubernur dan Istri, Wagub PB: Tidak ada kata Terlambat untuk Pendidikan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com,- Wakil Gubernur Papua Barat, Mohammad Lakotani hadiri wisuda Gubernur Papua Barat Drs. Dominggus Mandacan, M.Si dan Ny. Juliana Kiriweno, S,Sos. M, Si, Kamis (26/08/2021) di Hotel Aston Niu, Sowi.

    “Terkait dengan wisudanya bapak Drs. Dominggus Mandacan, M.Si dan Ny. Juliana Kiriweno Mandacan, S,Sos. M, Si. Tentunya menjadi ungkapan syukur bagi kita bersama dan juga kebanggaan terbesar sekaligus menjadi contoh teladan yang tidak hanya kepada Aparatur sipil negara (ASN) tetapi juga bagi masyarakat yang ada di Provinsi Papua Barat”, kata Wagub Lakotani dalam sambutannya.

    Baca juga:  Firli Bahuri Diberhentikan, Nawawi Pomolango Ketua KPK

    Menurutnya, tidak ada kata terlambat untuk pendidikan dan untuk belajar.

    “Atas nama pemerintah dan jajaran di lingkup pemerintah Provinsi Papua Barat, kepala organisasi perangkat daerah (OPD) yang hadir maupun tidak hadir karena melaksanakan tanggungjawab di daerah masing-masing. Kami menyampaikan selamat atas pencapaian dalam meraih predikat Pujian Pada program Magister Keuangan Daerah”, tambah Lakotani.

    Baca juga:  M.Nuh: Pers Harus Terdepan Mengedukasi Publik Lawan Covid-19

    “Kiranya apa yang disaksikan hari ini, kedepannya semakin dimudahkan dan ilmunya berguna bagi semua upaya yang dilakukan Gubernur dalam memimpin Papua Barat untuk hasil yang lebih baik. Untuk meningkatkan proses pembangunan yang bisa dirasakan masyarakat Provinsi Papua Barat. Dan juga dengan kerjasama para pimpinan OPD akan selalu memberikan dukungan untuk setiap program yang dijalankan oleh Gubernur Papua Barat”, Pungkas Wagub Lakotani. (LP2/Red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...

    Fernando Mansawan Ditunjuk jadi Ketua DPD Partai Nasdem Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Sepekan jelang pelaksanaan pilkada serentak 27 November, DPP Partai Nasdem menunjuk Fernando Loman...