27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    GMNI Manokwari Desak KPU RI Beri Kejelasan Jadwal Tes Psikologi Calon Komisioner KPU Pegaf

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Manokwari meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Papua Barat maupun KPU RI segera memberikan kejelasan mengenai jadwal tahapan tes psikologi calon komisioner KPU Pegunungan Arfak (Pegaf).

    Ketua Cabang GMNI Manokwari, Riko Rikson Iba, mengatakan sejak pengumuman hasil seleksi serentak di beberapa kabupaten/kota, termasuk di Papua Barat, KPU RI dan turunannya belum mengumumkan jadwal serta tahapan tes psikologi bagi calon komisioner KPU Pegaf.

    Baca juga:  Batas Waktu Berakhir, Teluk Wondama Satu-satunya Belum Teken NPHD Pilkada 2024

    “Kemarin hasil seleksi akhir serentak yang dikeluarkan KPU RI hanya Pegunungan Arfak yang belum diumumkan. Alasan KPU RI bahwa dari 10 peserta hanya 1 peserta yang lolos seleksi akhir tes psikologi,” kata Riko, Selasa (8/8/2023).

    Riko mengungkapkan, KPU RI menyampaikan rencana untuk mengulang tes psikologi bagi calon komisioner KPU Pegaf. Namun, hingga saat ini, belum ada jadwal yang diterbitkan untuk tahapan seleksi ulang ini.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Kerja Sama BCA Gelar Operasi Katarak Gratis

    “Kami menduga KPU dari pusat hingga provinsi berpotensi menciptakan kegaduhan di ruang publik,” tegas Riko.

    Sebelumnya, GMNI Manokwari telah menggelar aksi di depan Kantor KPU Papua Barat di Arfai. Aksi itu merupakan bentuk pertanyaan terkait kejelasan proses seleksi calon komisioner KPU Pegaf.

    Baca juga:  Papua Barat Tunggu Instruksi Menkes Soal Pelonggaran Penggunaan Masker

    GMNI Manokwari saat itu mendapat respons dari KPU Papua Barat bahwa akan menyampaikan aspirasi mereka ke KPU RI.

    “Sampai saat ini belum ada penjelasan atau tindak-lanjut dari KPU mengenai aspirasi kami saat aksi kami pekan lalu,” ungkap Riko. (*/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...