26 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26 C
Manokwari
More

    Fraksi Nasdem DPR PB Komitmen Dukung Pemerintahan Hingga 2024

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Fraksi Persatuan NasDem DPR Papua Barat menyatakan, hingga saat ini NasDem masih berada di jalur pemerintahan. Partai besutan Surya Paloh ini berkomitmen tetap bersama pemerintah hingga 2024.

    Ketua Fraksi Persatuan NasDem DPR Papua Barat Saul Rante Lembang menegaskan, sikap Fraksi Nasdem tetap sejalan dengan pemerintahan.

    Baca juga:  4 Fraksi Menolak, Paripurna Usulan Pemberhentian Gubernur-Wagub PB Diskors

    “Kita (fraksi Nasdem) masih mendukung pemerintahan meski Ketua DPW NasDem Dominggus Mandacan sudah tidak menjadi gubernur,” ungkap Saul pada pelaksanaan rapat internal Fraksi Nasdem, Kamis (2/6/2022).

    Baca juga:  Ketua Umum PKK Minta Kader Jadi Mitra Pemerintah Tingkatkan SDM

    Fraksi Persatuan NasDem sendiri terdiri dari Partai NasDem, PKPI dan Perindo yang jumlahnya 11 anggota Dewan.
    Anggota fraksi Nasdem yang juga sebagai Wakil Ketua I DPR Papua Barat Ranley Mansawan juga menegaskan hal yang sama. Ia menyatakan, Fraksi Persatuan NasDem masih berada dalam pemerintah.

    Baca juga:  Besok, DPR PB Sodorkan 3 Nama Calon Pj Gubernur Papua Barat ke Kemendagri

    “Fraksi Nasdem mendukung pemerintah dan akan mengawal pemerintah program yang akan dilaksanakan oleh penjabat Gubernur Papua Barat,” paparnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat...

    Halalbihalal Korpri Raja Ampat, Bupati Ajak Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, mengajak seluruh Aparatur Sipil...

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...