28.8 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Fraksi Nasdem DPR PB Komitmen Dukung Pemerintahan Hingga 2024

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Fraksi Persatuan NasDem DPR Papua Barat menyatakan, hingga saat ini NasDem masih berada di jalur pemerintahan. Partai besutan Surya Paloh ini berkomitmen tetap bersama pemerintah hingga 2024.

    Ketua Fraksi Persatuan NasDem DPR Papua Barat Saul Rante Lembang menegaskan, sikap Fraksi Nasdem tetap sejalan dengan pemerintahan.

    Baca juga:  Penandatanganan KUA-PPAS RAPBD 2023 Tunggu Pj Gubernur Papua Barat

    “Kita (fraksi Nasdem) masih mendukung pemerintahan meski Ketua DPW NasDem Dominggus Mandacan sudah tidak menjadi gubernur,” ungkap Saul pada pelaksanaan rapat internal Fraksi Nasdem, Kamis (2/6/2022).

    Baca juga:  Warga Kampung Wasai Ngadu ke Abdullah Gazam: Jalan Rusak, Ruang Kelas Minim

    Fraksi Persatuan NasDem sendiri terdiri dari Partai NasDem, PKPI dan Perindo yang jumlahnya 11 anggota Dewan.
    Anggota fraksi Nasdem yang juga sebagai Wakil Ketua I DPR Papua Barat Ranley Mansawan juga menegaskan hal yang sama. Ia menyatakan, Fraksi Persatuan NasDem masih berada dalam pemerintah.

    Baca juga:  Pj Gubernur Ali Baham Ingin Seleksi DPRK Tujuh Kabupaten Mulus Tanpa Gugatan

    “Fraksi Nasdem mendukung pemerintah dan akan mengawal pemerintah program yang akan dilaksanakan oleh penjabat Gubernur Papua Barat,” paparnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November mendatang. Dalam apel pasukan yang digelar Senin (25/11/2024) di stadion...

    Mas Gilang Resmi Pimpin Pemuda Ikaswara Manokwari

    More like this

    Apel Pengamanan Pilkada, TNI-Polri Jamin Netralitas 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar apel pasukan dalam persiapan pengamanan pilkada serentak 27 November...

    Respons Bupati Matret Soal Eks Plt Kepala BKPP Divonis Korupsi: Silakan APH Tindak Lanjuti

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop mempersilakan Aparat Penegak Hukum (APH) menindaklanjuti putusan...

    H-3 Pilkada Serentak, Polda Papua Barat Kirim Personel Ke 2 Polres

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Menjelang pemungutan suara pada pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada tanggal 27...