27.2 C
Manokwari
Kamis, Maret 20, 2025
27.2 C
Manokwari
More

    Ekspor Papua Barat Turun 17,06 Persen, Bahan Bakar Mineral Mendominasi

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Papua Barat mencatat ekspor Papua Barat pada April 2023 turun 17,06 persen dibanding Maret 2023, dari USD279,40 juta menjadi USD231,74 juta.

    “Bahan bakar mineral (HS27) merupakan golongan barang yang memiliki nilai ekspor terbesar di Papua Barat pada April 2023, yaitu USD229,69 juta atau 99,12 persen dari total ekspor Papua Barat,” kata Plt. Kepala BPS Papua Barat, Johannis Lekatompessy, saat rilis pers, Senin (5/6/2023).

    Baca juga:  Mensos Risma Dukung Pengembangan Noken Jadi Suvenir di Sail Teluk Cenderawasih

    Ia mengungkapkan, Tiongkok merupakan negara tujuan ekspor Papua Barat terbesar dengan nilai ekspor USD162,63 juta dengan kontribusi 70,18 persen.

    “Ekspor Papua Barat pada bulan April 2023 melalui 4 pelabuhan laut dan 2 pelabuhan udara,” katanya.

    Ekspor terbesar Papua Barat berasal dari pelabuhan laut Bintuni dengan nilai USD229,69 juta atau 99,12 persen dari total nilai ekspor Papua Barat. Disusul pelabuhan udara Soekarno-Hatta USD0,94 juta (0,41persen).

    Baca juga:  BPS Papua Barat Akan Turunkan 8.000 Petugas Regsosek 2022

    Pelabuhan laut Manokwari USD0,40 juta (0,17 persen), pelabuhan laut Sorong USD0,40 juta (0,17 persen), pelabuhan laut Tanjung Perak USD0,15 juta (0,07 persen), dan pelabuhan udara DEO Sorong USD0,15 juta (0,06 persen).

    Sementara, impor Papua Barat pada April 2023 mengalami peningkatan 835,73 persen, dari USD0,90 juta menjadi USD8,39 juta.

    Baca juga:  BPS Papua Barat: Oktober 2022 Penerbangan Menurun-Penumpang Meningkat

    Bahan bakar mineral (HS27) merupakan golongan barang yang memiliki nilai impor terbesar di Papua Barat pada April 2023, yaitu USD8,39 juta atau 100,00 persen dari total impor Papua Barat.

    “Impor Papua Barat pada April 2023 hanya berasal dari Australia dengan nilai impor USD8,39 juta atau naik sebesar 100 persen jika di bandingkan dengan bulan sebelumnya,” ungkap Johannis. (LP9/Red)

    Latest articles

    Safari Ramadhan, DPD BKPRMI Manokwari sambangi Warga Binaan di Lapas Perempuan

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam momentum safari Ramadhan, DPD Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Manokwari menyambangi dan buka puasa bersama warga binaan di Lembaga...

    More like this

    Safari Ramadhan, DPD BKPRMI Manokwari sambangi Warga Binaan di Lapas Perempuan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam momentum safari Ramadhan, DPD Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI)...

    Polda Papua Barat Siap Amankan Perayaan Idul Fitri 1446 H

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Jhonny Eddizon Isir memimpin apel gelar pasukan...

    DPRK Manokwari RDP dengan OPD Penghasil PAD, Dorong Capaian Target PAD

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi II DPRK Manokwari menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan OPD penghasil...