26.2 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Dugaan Korupsi Dana Kampung Bakaro Manokwari, Polisi Sebut 2 Calon Tersangka

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penyidik Tipidkor Polres Manokwari tengah menunggu hasil audit BPKP untuk menetapkan tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana Kampung Bakaro, Distrik Manokwari Timur. Kerugian negara diestimasi mencapai Rp500 juta.

    Kepala Satuan Reskrim Polres Manokwari Iptu Arifal Utama mengatakan, saat ini penyidik masih menunggu hasil audit kerugian negara dari BPKP Provinsi Papua Barat.

    “Kita tinggal menunggu hasil audit dari BPKP. Selanjutnya akan kita gelar perkara penetapan tersangka” kata Arifal, Selasa (18/1/2022).

    Baca juga:  Jaga Wilayah Pesisir, Polair Manokwari Rangkul Warga Meninyumfoka

    Arifal menjelaskan, ihwal proses penanganan kasus yang terkesan cukup lama karena beberapa hal. Di antaranya penyidik masih menunggu 60 hari berdasarkan ketentuan dimana harus diproses melalui APIP Kabupaten Manokwari.

    “Proses kan 60 hari, jadi kita menunggu. Karena tidak ada itikad baik dari pihak-pihak yang terlibat maka dilimpahkan ke penyidik atau aparat penegak hukum (APH),” terang Arifal.

    Baca juga:  Kabag Ops - Kasat Narkoba Berganti, Kapolres Manokwari: Ditunggu Tugas Berat

    Kasus dugaan korupsi dana Kampung Bakaro, Distrik Manokwari Timur ini telah didalami. Estimasi kerugian negara mencapai Rp500 juta. Namun penyidik masih harus menunggu hasil audit BPKP sebelum gelar perkara.

    “Hasil perhitungan sementara dari penyidik, terdapat kerugian negara mencapai Rp500 juta. Tapi kita tetap menunggu audit BPKP,” tuturnya.

    Baca juga:  Gantikan Hardianawati, Nur Hasan Resmi Jabat Kepala Kantor Regional XIV BKN Manokwari

    Dikatakan Arifal, sebanyak 24 orang telah dipanggil dan dimintai keterangan oleh penyidik dalam kasus ini. Termasuk kepala kampung, bendahara dan sekretaris di Kampung Bakaro.

    Arifal membeberkan, ada dua calon tersangka. Keduanya adalah AM dan S. Sayangnya Arifal tak merinci posisi keduanya.

    “Untuk indikasi tersangka lain, nanti kami kembangkan. Yang jelasnya terduga ada 2 orang, saksi sudah 24 yang diperiksa,” imbuhnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Bank Papua Unit Manokwari Selatan...

    More like this

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...

    Babak 32 Besar Liga 4 Digelar 29 April, Ini Pembagian Grup dan Lokasinya

    JAKARTA, LinkPapua.com - Babak 32 besar putaran nasional Liga 4 2024/2025 akan bergulir mulai...

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat,...