26.6 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    DPR RI Sahkan RUU Otsus Jadi Undang-undang, Ini Kata Gubernur Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) mengesahkan Rancangan Undang-undang (RUU) tentang Perubahan Kedua atas Undang-undang Nomor 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus (Otsus) Bagi Provinsi Papua menjadi Undang-undang.

    Keputusan tersebut diambil dalam rapat paripurna DPR RI ke-23 Masa sidang V Tahun 2020-2021,Kamis (15/7/2021). Dengan pengesahan ini, Otsus bagi Papua berlanjut dan akan berakhir pada Tahun 2041 mendatang.

    Baca juga:  Pemprov dan Polda Papua Barat Kolaborasi Kebut Vaksinasi

    Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, menyampaikan ungkapan terimakasih kepada DPR RI dan Pemerintah pusat yang telah menerima masukan dari masyarakat asli Papua maupun Papua Barat dalam pengesahan Undang-undang Otsus.

    Baca juga:  Beberkan Data Covid-19 di Rakornis BPBD, Dominggus Minta ASN Jadi Pionir Vaksinasi

    Selain itu, mantan Bupati Manokwari dua periode itu juga meminta kepada seluruh masyarakat untuk tidak terprovokasi atas pengesahan undang-undang tersebut. Menurut Dominggus, masyarakat harus bisa menjadikan pengesahan Undang-undang Otsus sebagai momentum perubahan, terutama perubahan bagi orang asli Papua.

    Baca juga:  Nama Tidak Tercantum, Wahidin Puarada Segera Bawa Dokumen Pendaftaran ke DPP PDIP

    “Jangan terprovokasi dengan pihak-pihak yang terus menerus melontarkan penolakan. Mari jadikan pengesahan ini sebagai momentum perubahan dan perbaikan dalam rangka percepatan pembangunan di tanah Papua, demi kesejahteraan rakyat terutama orang asli Papua,” kata Dominggus.(LP7/red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan...

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...