28.3 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    DPR PB – MRPB Gagas Forum Bersama yang Akan Libatkan Gubernur

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPR Papua Barat dan Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menggagas sebuah forum bersama yang akan turut melibatkan gubernur. Forum ini akan menjadi wadah lintas lembaga yang mengangkat isu-isu strategis.

    Hal ini diutarakan Ketua Komisi I DPR Papua Barat Abdullah Gazam saat berkunjung ke Kantor MRPB, Rabu (25/5/2022). Gazam mengatakan, sharing dengan MRPB merupakan langkah awal untuk menyamakan persepsi.

    Baca juga:  PMK 206/2022 Terbit, Sejumlah Pos Anggaran Pemprov Papua Barat Digeser

    “Lembaga DPR, MRPB dan Pemerintah harusnya bisa jalan bersama meski pada praktiknya berjalan dengan alur masing-masing. Namun dengan tujuan yang sama yang berdampak pada masyarakat,” ujar politisi PKB ini.

    Dia mengaku, dalam kunjungannya ke MRPB untuk menyamakan persepsi. Dia menginginkan ada sebuah forum yang bisa mendudukkan tiga lembaga ini secara bersamaan.

    Baca juga:  Didominasi Wajah Baru, Ketua DPW PKS PB Prioritaskan Tambah Kursi di Pemilu 2024

    “Ada kerinduan kita untuk itu (DPR, MRPB dan Gubernur) duduk bersama dalam satu forum. Banyak yang kita bicarakan tadi mulai dari honorer dan ada beberapa lagi namun tujuan kita sama,” paparnya.

    Baca juga:  Orideko-Mansyur Optimistis Hadirkan Perubahan di Raja Ampat

    Dia berharap forum tersebut bisa digagas dalam waktu dekat. Menurut Gazam, forum itu bisa diagendakan per triwulan. Tujuannya agar tiga lembaga ini satu visi dalam menjawab sebuah persoalan.

    “Meski isu yang diwacanakan oleh tiga lembaga ini berbeda namun lebih banyak yang sama. Karena tujuannya semua kepada masyarakat,” jelas Gazam.(LP9/Red)

    Latest articles

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga Besar Fakfak di Manokwari Sabtu (19/4/2025) di kediaman Plt Sekda...

    More like this

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Rayakan 95 Tahun, PSSI Perkenalkan Logo Khusus Bertema Modern-Progresif

    JAKARTA, LinkPapua.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) meluncurkan logo khusus yang mengusung...