27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Dominggus Mandacan Deklarasi Ganjar – Puan di Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, lmlinkpapua.com- Dukungan terus mengalir untuk paket Ganjar Pranowo-Puan Maharani sebagai presiden dan wakil presiden 2024. Di Papua Barat, Dominggus Mandacan memimpin deklarasi Laskar Ganjar-Puan (LGP), Jumat (1/4/2022).

    Dalam penyampaian Sekjen Laskar Ganjar-Puan Imam Haryo Pradigdo mengatakan, seluruh pihak memiliki kontribusi untuk menghasilkan pemimpin bangsa. Pasangan Ganjar – Puan dinilai sebagai representasi semua golongan.

    “Pilih pemimpin yang bisa mensejahterakan masyarakat dan sesuai keinginan masyarakat. Indonesia memiliki pengalaman dipimpin oleh perempuan. Kita sengaja deklarasi di Papua Barat sebagai awal peradaban di tanah Papua,” ujarnya.

    Baca juga:  Kepala Suku Pegunungan Tengah di Manokwari Imbau Warga Masyarakat Tolak Aktivitas Kelompok Separatis

    Papua Barat merupakan provinsi kelima yang sudah mendeklarasikan LGP. 20 provinsi lainnya sudah siap mendeklarasikan hal yang sama.

    “Dari survei-survei yang dilaksanakan membuktikan Ganjar selalu unggul,” ungkapnya.

    Ketua LGP Papua Barat Dominggus Mandacan mengatakan kepercayaan yang diberikan akan dilaksanakan dengan baik. Ia siap memperjuangkan pasangan Ganjar – Puan memenangkan Pilpres. 2024.

    “Berbagai permasalahan yang ada harus diberikan solusi pemecahan dari kepemimpinan bangsa. Pembangunan yang terjadi di tanah Papua karena adanya kestabilan politik,” ujar Dominggus

    Baca juga:  BPS Papua Barat Kerahkan 1.491 Petugas Sensus 2020

    “Toleransi dan kerukunan ada di Papua Barat karena kita mengakomodir semua kalangan. Saya meminta dukungan semua pihak untuk memenangkan Ganjar-Puan di Pilpres,” jelas dia.

    Sementara itu dalam orasi politik Ketua Dewan Pembina DPP LGP Mochtar Muhammad meyakinkan memilih Ganjar dan Puan merupakan pilihan yang tepat. Sebagai kader dari PDI-Perjuangan, keduanya memiliki kans kuat untuk diusung dalam pilpres 2024.

    Baca juga:  Plt Sekda Yacob Fonataba Lepas Kontingen Papua Barat ke Ajang Pra Popnas Gorontalo 

    Disampaikannya juga, jika Ganjar dan Puan terpilih di tahun 2024 maka berpotensi akan ada menteri dari Papua Barat. Dia berpesan agar LGP Papua Barat dapat berkonsolidasi hingga tingkatan bawah dalam memenangkan pemilihan pilpres.

    Dalam kesempatan itu juga dibacakan deklarasi Papua yang berisi menolak penundaan Pilpres pada 2024 dan mendukung Ganjar Pranowo-Puan Maharani sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia.(LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...