26 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26 C
Manokwari
More

    Dominggus Kumpulkan Kepala Daerah, Bahas CPNS dan Nasib Honorer

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan melakukan pertemuan tertutup dengan bupati dan wali kota se-Papua Barat, Senin siang (18/12/2021). Dominggus menekankan tiga poin penting terkait CPNS dan nasib honorer.

    “Ada tiga topik penting yang dibicarakan. Pertama, mengevaluasi kembali formasi CPNS 2018 yang sudah diumumkan bahkan pemberkasan sudah selesai. Ada beberapa kabupaten terutama kabupaten Manokwari Selatan yang minta formasi tambahan 116 orang untuk menjawab aspirasi OAP dan kita akan akomodir,” kata Dominggus.

    Baca juga:  Penobatan Dominggus Sebagai Sesepuh Masyarakat Tanimbar Dinilai tidak Sah

    Topik kedua, menurut Dominggus, pihaknya membahas kesiapan penerimaan CPNS 2021 yang akan dilaksanakan tahun ini. Dan ketiga, terkait nasib tenaga honorer.

    “Untuk tenaga honorer baik yang ada di lingkup Pemprov Papua Barat maupun yang ada di kabupaten/kota, agar didata semua. Setelah itu akan mencari waktu yang akan disesuaikan dengan waktu kesibukan Menpan RB dan Kepala BKN,” jelasnya.

    Baca juga:  Warga Masih Palang 1 Pintu Pertamina, Lasarus Tawarkan Pertemuan 4 Unsur

    Dominggus mengatakan, pihaknya telah meminta skedul pertemuan dengan Kemenpan RB tanggal 27 Oktober. Pertemuan itu masih seputar kesiapan Papua Barat dalam penerimaan CPNS tahun 2021 ini.

    “Setelah validasi data final, kita akan adakan pengumuman terkait formasi CPNS tahun 2021 yang tidak boleh lewat tahun ini. Sebelum akhir tahun sudah testing,” terang Dominggus.

    Baca juga:  Tutup Konferensi Pemuda Katolik Se-Papua Barat, Ini Pesan Gubernur 

    Ia juga mengemukakan bahwa kuota tetap dengan skema 80:20. Disiplin ilmu yang orang asli Papua tidak miliki, bisa direkrut dari non-OAP. Khususnya yang lahir, besar di Papua maupun Papua Barat.

    Pertemuan ini selain dihadiri para Kepala BKD kabupaten/kota dan Kepala Kantor Regional XIV BKN Manokwari. (LP10/red)

    Latest articles

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    0
    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus pada usia 88 tahun, Senin (21/4/2025) pagi waktu setempat. Pemimpin...

    More like this

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...

    Ketua MRP: Papua Barat Aman, Jangan Terprovokasi Isu Separatis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua Majelis Rakyat Papua (MRP) Papua Barat, Judson Ferdinandus Waprak, menegaskan...