27.6 C
Manokwari
Senin, April 21, 2025
27.6 C
Manokwari
More

    Distrik Wasior Tetapkan 13.196 Pemilih di Pilkada 2024, 1.747 tak Penuhi Syarat

    Published on

    WASIOR,linkpapua.com – Panitia Pemilihan Distrik (PPD) Wasior, Kabupaten Teluk Wondama menetapkan daftar pemilih hasil pemutakhiran (DPHP) untuk Pilkada 2024 sebanyak 13.196 pemilih. Dari hasil DPHP, ada 1.747 pemilih tak memenuhi syarat.

    13.196 pemilih terdiri di Wasior terdiri atas 6.786 laki-laki dan 6.410 perempuan. Jumlah ini tersebar di 10 kampung yang mencakup 30 TPS. Dari jumlah itu terdapat 1.392 merupakan pemilih baru.

    Penetapan DPHP dilakukan dalam Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPHP Tingkat Distrik Wasior di Aula Kantor Distrik Wasior, Selasa, 6 Agustus 2024.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Lepas Pawai Takbir Keliling Sambut 1 Syawal 1444 H

    “Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua anggota PPS dan juga petugas Pantarlih yang telah melaksanakan tugas dengan baik sehingga pada hari kita bisa melaksanakan rapat pleno rekapitulasi DPHP. Juga kepada masyarakat yang telah menerima dengan baik petugas Pantarlih,“ kata Ketua PPD Wasior Gergorius Darmo Yad Yadin Marani selaku pimpinan rapat.

    DPHP merupakan hasil dari pembaharuan data pemilih dari DPT pada Pemilu 2024 yang lalu serta daftar pemilih potensial (DP4) yang dikeluarkan Kemdagri melalui proses verifikasi faktual oleh PPS di setiap kampung/desa.

    Baca juga:  Batas Waktu Berakhir, Teluk Wondama Satu-satunya Belum Teken NPHD Pilkada 2024

    Dari 10 kampung/kelurahan di wilayah Distrik Wasior, Kampung Maniwak menjadi wilayah dengan jumlah pemilih terbanyak yakni 3.601 pemilih disusul Kampung Wasior I dengan 3.046 dan Kampung Wasior II dengan 1.710 pemilih.

    Adapun Kampung Moru menjadi wilayah dengan jumlah pemilih baru terbanyak yakni 374 orang disusul Kampung Maniwak 300 orang Kampung Wasior I 292 orang.

    Baca juga:  Dominggus Puji Sport Center Unipa: Ikon Baru Papua Barat

    Sementara pemilih tidak memenuhi syarat terbanyak ditemukan di Kampung Wasior yakni 462 orang diikuti Kampung Moru 404 orang dan Kampung Maniwak 388 orang.

    Untuk diketahui, Distrik Wasior sendiri merupakan wilayah dengan jumlah pemilih terbesar di Kabupaten Teluk Wondama.

    Sementara itu Distrik Rasiei dan Distrik Wondiboi yang juga melakukan pleno DPHP pada hari yang sama. Hasilnya PPD setempat menetapkan jumlah pemilih sebanyak 2.807 untuk Distrik Rasiei dan 2.101 pemilih untuk Distrik Wondiboi. (Rex)

    Latest articles

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah memastikan proses keberangkatan jemaah akan dimulai pada 2 Mei 2025. Kabar...

    More like this

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah...

    Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025 Usai Kalahkan Arab Saudi 2-0

    TAIF, LinkPapua.com – Uzbekistan menorehkan sejarah luar biasa dengan menjuarai Piala Asia U-17 2025....

    Hari Kartini 2025, Ketua PPP Papua Barat Serukan Pemberdayaan Perempuan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir, menyerukan pentingnya pemberdayaan...