27.8 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
27.8 C
Manokwari
More

    Diresmikan Wabup Edi Budoyo, RSUD Manokwari Kini Punya Gedung Unit Transfusi Darah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Badan Layanan Umum (BLU) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Manokwari kini punya gedung layanan unit transfusi darah dan instalasi bedah sentral.

    Diresmikan Wakil Bupati (Wabup) Manokwari, Edi Budoyo, Kamis (27/10/2022), ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti.

    Direktur BLU RSUD Manokwari, Alwan Rimosan, mengungkapkan terdapat sejumlah dokter spesialis yang baru, seperti spesialis telinga hidung tenggorokan (THT), spesialis jantung, spesialis mata, dan spesialis gigi.

    Baca juga:  Bupati Hermus Dukung Sekolah Berbasis Asrama, tapi Masih Harus Dikaji

    “RSUD terus berbenah menuju rumah sakit berwawasan wisata. Posisi RSUD strategis berada di sejumlah potensi wisata sehingga ini dapat menjadi daya tarik bagi RSUD. RSUD sebagai rumah sakit rujukan di Manokwari berupaya meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat,” katanya.

    Baca juga:  Warga Teluk Bintuni Digegerkan Penemuan Mayat di Kampung Iguriji II

    Sementara, Wabup Manokwari, Edi Budoyo, mengatakan bahwa pemerintah daerah berupaya meningkatkan layanan kesehatan bermutu, baik dari segi sumber daya manusia (SDM) tenaga medis maupun sarana dan prasarana.

    “Sebagai upaya peningkatan layanan, beberapa hal dilakukan, termasuk menghadirkan dokter spesialis. Tenaga medis sebagai garda terdepan dalam memberikan layanan harus melayani dengan ramah. Hadirnya dua ruangan baru ini untuk memenuhi standar layanan minimal. Misalnya, pasien yang akan dioperasi jangan dibiarkan menunggu terlalu lama,” ucapnya.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Ingatkan Kepala Kampung Jaga Netralitas Jelang Pemilu 2024

    Edi juga menyampaikan, dengan adanya sejumlah dokter spesialis di RSUD Manokwari, masyarakat tidak perlu berobat ke luar daerah. Selain itu, dengan hadirnya unit transfusi darah dapat memenuhi kebutuhan darah bagi pasien. (LP3/Red)

    Latest articles

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November mendatang. Pelepasan logistik dimulai Sabtu (23/11/2024) di halaman KPU Manokwari. Anggota...

    More like this

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November...

    Silaturahmi bersama Warga Kompleks Manorian, Mugiyono : HERO Ingin jadikan Manokwari kota Modern

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono Jumat (22/11/2024) malam bersilaturahmi dengan...

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...