27.1 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.1 C
Manokwari
More

    Direktur RSUD Arnoldus Tiniap: Pasien Covid-19 di Papua Barat Bergejala Ringan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Direktur RSUD Papua Barat, dr. Arnoldus Tiniap, mengungkapkan pasien Covid-19 di wilayah Provinsi Papua Barat kebanyakan bergejala ringan.

    Arnoldus mengatakan, meski sudah ada kelonggaran, secara kebijakan masih seperti sebelumnya, yakni tetap ada penerapan protokol kesehatan (prokes) dan vaksinasi.

    “Masyarakat saat ini sudah merasa bebas dan karena dampak pandemi sudah tidak seperti dulu. Status pasien Covid di Papua Barat saat ini kebanyakan bergejala ringan. Sudah tidak berat seperti sebelumnya,” kata Arnoldus kepada wartawan di halaman Kantor Gubernur Papua Barat, Senin (17/10/2022).

    Baca juga:  Pertama di Papua Barat, MRI-Momografi Segera Dioperasikan Juli  

    Menurutnya, pasien Covid-19 saat ini di Papua Barat sebagian besar gangguan kesehatan yang timbul bergejala ringan. “Kecuali yang mempunyai penyakit bawaan, dokter memutuskan harus dilakukan perawatan inap,” paparnya.

    Baca juga:  Resmikan Klinik Pratama Pemprov Papua Barat, Ali Baham: Wujud Transformasi Kesehatan

    Dia mengungkapkan, kebanyakan pasien Covid-19 yang terdeteksi adalah yang melakukan pengobatan dan perjalanan (karena belum melakukan vaksinasi).

    Kata dia, tingkat penularan Covid-19 di Papua Barat mengalami penurunan. “Tracing masih tetap dilakukan, namun dengan kontak terdekat saja,” tuturnya.

    Hingga 16 Oktober 2022, kasus aktif Covid-19 di Papua Barat mencapai 56 kasus yang tersebar di kabupaten/kota.

    Baca juga:  Hadirkan Layanan Unggulan, RSUD Papua Barat Butuh Rp100 Miliar per Tahun

    Manokwari 13 kasus aktif, Kota Sorong 10 kasus, Teluk Bintuni 7 kasus, Fakfak 3 kasus, Kabupaten Sorong 15 kasus, Manokwari Selatan 5 kasus, Tambrauw 2 kasus, dan Maybrat 1 kasus.

    Sementara kabupaten lain, yakni Teluk Wondama, Kaimana, Raja Ampat, Sorong Selatan, dan Pegunungan Arfak nol kasus. (LP9/Red)

    Latest articles

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja (Raker) dan konsultasi publik penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah...

    More like this

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan...

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...