25.5 C
Manokwari
Sabtu, April 26, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Dipimpin Langsung Kapolres Manokwari, 2 DPO Pembunuhan Berhasil Diringkus

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolres Manokwari, AKBP Dadang Kurniawan Winjaya, memimpin langsung operasi penangkapan dua pelaku pembunuhan yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) di Mangga Dua, Kampung Ningdip, Distrik Tanah Rubuh, Kabupaten Manokwari, Papua Barat, Kamis (26/8/2021).

    Kedua pelaku adalah YD dan DT. Mereka diringkus Tim Polres Manokwari dengan barang bukti berupa tiga pucuk senjata api (senpi) ilegal, senapan angin beserta amunisi, dan senjata tajam (sajam) tradisional.

    Baca juga:  Semarakkan HUT Bhayangkara, Polres Manokwari Gelar Lomba Perahu Hias

    Dadang Kurniawan saat dikonfirmasi membenarkan operasi tersebut. Dua DPO yang telah ditangkap, kata dia, merupakan pelaku kasus pembunuhan di pada Januari 2021 lalu. “Kasus Bulan Januari,” ucap Dadang Kurniawan. Meski demikian, Dadang Kurniawan, belum merincikan terkait kasus pembunuhan tersebut,

    Baca juga:  Catatan Kriminal Manokwari 2021: Belum Tuntas, 300 Kasus 'Nyeberang' ke 2022

    Dalam operasi penangkapan dua DPO ini, tim yang dipimpin Kapolres terdiri atas Satreskrim dan bantuan 10 personel Subden 1 Gegana Sat Brimob Polda Papua Barat dan 10 personel Yon A Pelopor Sat Brimob Polda Papua Barat.

    Tim gabungan dalam operasi itu melakukan apel gabungan pada Kamis dini hari pukul 03.00 WIT di Markas Polres sebelum beranjak ke sasaran target operasi.

    Baca juga:  Gratis! Buat Nomor Induk Berusaha via OSS

    Dalam operasi ini, salah satu Warga Mangga Dua ditembak tim. Timah panas bersarang di pahanya. Korban kemudian dirawat di rumah sakit terdekat. Sementara, dua Pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolres Manokwari. (LP2/red)

    Latest articles

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dalam operasi pencarian mantan Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni,...

    More like this

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...

    Hermus Indou Ingatkan Pentingnya Kebersamaan Dalam Kehidupan Bermasyarakat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Manokwari menggelar Halal Bi Halal gabungan pemda...