29.3 C
Manokwari
Jumat, Maret 14, 2025
29.3 C
Manokwari
More

    Diarak Ribuan Simpatisan, PMK 2 Mendaftar ke KPU Teluk Bintuni

    Published on

    BINTUNI- Diarak ribuan simpatisan, pasangan calon bupati- wakil bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw – Matret Kokop (PMK 2) Jilid II mendatangi KPU Teluk Bintuni, Minggu (6/9/20), hari terakhir pendaftaran.

    Sebelum ke KPU, ribuan simpatisan memenuhi Sekretariat Pemenangan Pasangan Patrus Kasihiw- Matret Kokop mendengar orasi politik dari pasangan ini. Selanjutnya pasangan ini diarak oleh simpatisan meunuju kantor KPU Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Kasihiw Ingatkan Penggunaan Dana Kampung tak Boleh Salah Peruntukan

    Pasangan PMK 2 mengimbau seluruh simpatisan agar mengikuti protokol kesehatan ketat yang ditetapkan KPU Teluk Bintuni, misalnya setiap simpatisan wajib memakai masker.

    Setibanya di kantor KPU pasangan PMK 2 bersama 50 simpatisan diperbolehkan masuk ke dalam ruang pendaftaran. Ribuan simpatisan yang lain menunggu di luar kantor KPU.

    Baca juga:  TMMD Ke-111 Teluk Bintuni : Pembangunan Instalasi Air Bersih Capai 86 Persen

    Nampak pengamanan berlapis dilakukan anggota TNI/Polri serta Brimob berjaga mengamankan jalannya pendaftaran di hari terakhir. (LPB5/red)

    Latest articles

    Pemprov Papua Barat Prioritaskan Pengentasan Kemiskinan, Gelar Rakornas 17 Maret

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penanggulangan Kemiskinan yang akan berlangsung pada 17 Maret mendatang. Rakornas...

    More like this

    Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni Gelar Ibadah Syukur Usai Dilantik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni periode 2025-2030, Yohanis Manibuy...

    PBH Peradi Manokwari Kelola Posbakum, Beri Bantuan Hukum Gratis Masyarakat Tak Mampu

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pusat Bantuan Hukum Perhimpunan Advokat Indonesia (PBH Peradi) Cabang Manokwari, Papua...

    Wabup Teluk Bintuni Sidak OPD, Dapati ASN-Honorer Bolos Kerja

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mendapati aparatur sipil...