26.6 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Di Depan Menteri Bahlil, Kepala DMPTSP Papua Barat: Kekayaan SDA Hanya Ilusi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pindu (DMPTSP) Papua Barat, Yan Piet Mosso, mengatakan bahwa Papua Barat sangat kaya akan sumber daya alam (SDA), mulai minyak, gas, hutan, dan laut. Menurutnya, semestinya hal ini berbanding lurus dengan tingkat kesejahteraan masyarakat.

    Yan Piet Mosso menyampaikan hal itu dalam rapat koordinasi (rakor) investasi dan pelayanan terpadu satu pintu se-Papua Barat di Swiss Belhotel, Kabupaten Manokwari, Rabu (15/6/2022). Rakor ini dibuka langsung Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Bahlil Lahadalia.

    Baca juga:  Kodam XVIII/Kasuari Gelar Seleksi Menuju Ajang MTQ TNI AD Nasional

    “Papua mempunyai sumber daya alam yang melimpah, tapi hari ini hanya sebuah ilusi,” ucap Yan Piet Mosso di depan Menteri Bahlil dan seluruh peserta rakor.

    Baca juga:  Bahas Anggaran Pemilu 2024, Pemprov Papua Barat Segera Undang KPU

    Yan Piet Mosso mengungkapkan melihat angka pengangguran dan kemiskinan yang tinggi menjadi bukti bahwa masyarakat belum menikmati hasil SDA Papua Barat.

    “Adapun permasalahan pertama, yaitu kurangnya investasi di Papua barat. Data pada tahun 2021 hanya 280 proyek yang melaksanakan kegiatan usaha di Papua Barat dengan 4.176 tenaga kerja,” ungkapnya.

    Baca juga:  Pemprov Papua Barat Bentangkan Merah Putih 13.270 Meter di Manokwari, Siap Pecahkan Rekor MuRI

    Selain itu, kata dia, proyek besar belum dapat didorong sebagai investasi di Papua Barat. “Ini karena kurangnya promosi potensi unggulan untuk menarik minat investasi menanamkan modal di Papua Barat,” bebernya.

    Yan Piet Mosso berharap rakor ini bisa melahirkan buah pikiran untuk mendorong percepatan investasi di Papua Barat. (LP8/Red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Gubernur Dominggus Buka Raker RPJMD, Satukan Visi Pembangunan Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, membuka Rapat Kerja (Raker) Bupati dan...

    510 Personel Dikerahkan, Kapolda Pimpin Operasi Pencarian Iptu Tomi di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sebanyak 510 personel gabungan dikerahkan dalam operasi pencarian Iptu Tomi...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...